Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Film Hours, Cara Paul Walker Bertahan Hidup

Editor

Alia fathiyah

image-gnews
Film Hours. izmovie.net
Film Hours. izmovie.net
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Nolan Hayes--diperankan Paul Walker--seperti tidak bisa menerima kenyataan ketika istrinya Abigail--diperankan Genesis Rodriguez--meninggal setelah melahirkan. Dia malah dihadapkan untuk menerima kehadiran seorang bayi yang lahir prematur, sehingga dalam 48 jam masih harus ditempatkan di dalam inkubator. Dalam kondisi belum dapat menerima kematian istrinya pasca-meninggal, Nolan pun dipaksa untuk dapat menjaga putrinya yang masih sangat rentan untuk dapat bertahan hidup.

Kondisi lain yang harus dihadapi Nolan saat itu adalah cuaca yang sangat buruk menghancurkan Pantai Lousiana. Badai Katrina datang menyerang, membuatnya semakin tidak bisa meninggalkan bayinya dan harus terus bertahan di dalam rumah sakit.

Beberapa waktu kemudian penghuni rumah sakit dievakuasi ke rumah sakit lain karena keterbatasan alat dan tenaga medis. Rumah sakit terpaksa dikosongkan, kecuali Nolan dan putrinya yang harus menunggu adanya transportasi yang juga bisa mengangkut inkubator tempat putrinya berada. Tinggal berdua di rumah sakit pun bukan masalah satu-satunya, karena badai telah memutruskan aliran listrik di rumah sakit. Apa yang bisa dilakukan Nolan agar bayinya terus bertahan hidup?

Film bergenre drama-thriller ini menyuguhkan sebuah tontonan yang terasa lambat di awalnya. Beberapa tegangan baru mulai terasa setelah melewati adegan pertengahan dalam film. Porsi tegangan dihadirkan cukup bertubi-tubi, terutama saat seorang berpakaian tentara mencuri makanan, anjing penyelamat yang ditemukan lalu pergi, dan ditemukannya mayat perawat yang kedatangannya ditunggu-tunggu oleh Nolan. Sampai titik ini tegangan sempat diturunkan. Puncaknya, saat muncul dua kawanan penjarah.

Menjadi one man show dalam sebuah film seperti ini memang menuntut banyak. Sebagai Nolan, Walker harus dapat menguasai seluruh adegan dan mencuri perhatian penonton atas aksinya dalam film berdurasi 97 menit ini. Dan Walker bermain cukup bagus di film ini. Setidaknya, adegannya sebagai seorang ayah baru yang berjuang kadang pasrah dan sudah di titik lelah ini terlihat begitu manusiawi. Nolan rela menyuntikkan adrenalin 0.8 miligram di saat persediaan makanan sudah habis, agar tubuhnya tetap terjaga selama sisa waktu yang belum ia tahu karena harus memutar generator untuk mengisi baterai yang drop dari alat bantuan medis untuk anaknya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai film terakhir dari aktor kenamaan Paul Walker, Hours akan memenuhi kerinduan para penonton untuk puas melihat aksi terakhirnya seorang diri. Bagaimana ia harus menghadirkan sendiri semangat dan harapan bagi hidupnya dan juga putrinya. Mungkin ini salah satu cara terbaik Walker berpamitan lewat hitungan waktu.


Judul film: Hours
Sutradara: Eric Heisserer
Pemain: Paul Walker (Fast and Furious, Eight Below, dan Into the Blue), Genesis Rodriguez (Man of The Ledge, Identify Thief, dan The Last Stand)
Durasi: 97 menit

AISHA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pemeran Film The Idea of You

1 hari lalu

Film The Idea of You. (dok. Prime Video)
Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024


Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

1 hari lalu

Poster Film Vina sebelum 7 Hari. Dee Company
Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024


Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

3 hari lalu

Poster film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa. Foto: Instagram Hanung Bramantyo.
Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.


Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

8 hari lalu

Glenn Fredly The Movie. Dok. Poplicist Publicist
Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024


Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

10 hari lalu

Ryan Gosling dalam film The Fall Guy. Dok. Universal Pictures
Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024


Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

10 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".


Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

16 hari lalu

The Beatles. Foto: Instagram/@thebeatles
Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be


Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

18 hari lalu

Cuplikan trailer Next Stop Paris, film hasil AI Generatif buatan TCL (Dok. Youtube)
Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.


7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

19 hari lalu

Poster film The Green Knight. Foto: Wikipedia.
7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.


8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

22 hari lalu

Mansion di film The Godfather (Paramount Picture)
8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.