Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tim U-19 Indonesia Kalah 1-3 oleh Uzbekistan

image-gnews
Pesepak bola Timnas Indonesia U19 Paulo Oktavianus Sitanggang berebut bola dengan pesepakbola Persikoba Kota Batu Ferdiansyah dalam laga tour Nusantara Timnas U19 di stadion  Brantas Kota Batu, Jawa Timur (28/2). TEMPO/Aris Novia Hidayat
Pesepak bola Timnas Indonesia U19 Paulo Oktavianus Sitanggang berebut bola dengan pesepakbola Persikoba Kota Batu Ferdiansyah dalam laga tour Nusantara Timnas U19 di stadion Brantas Kota Batu, Jawa Timur (28/2). TEMPO/Aris Novia Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Yangon - Tim nasional sepak bola Indonesia di bawah usia 19 tahun (U-19) gagal mewujudkan ambisi meraih poin penuh dari laga perdana babak penyisihan Grup B Piala Asia U-19 2014. Bermain melawan Uzbekistan di Stadion Thuwunna Youth Center, Yangon, Myanmar, hari ini, 10 Oktober 2014, Indonesia kalah 1-3.

Tim Uzbekistan membuka keunggulan melalui tendangan Khamdamov Dostonbek pada menit ke-18. Gol itu berawal dari serangan sisi kiri, masuk ke pertahanan Indonesia, lalu mengarah ke gawang yang dijaga Rully Desrian.

Gol kedua Uzbekistan tercipta dari hasil tendangan penalti Urinvoev Zabikhillo pada menit ke-22. Hadiah penalti diberikan sebagai ganjaran atas pelanggaran yang dilakukan Fatchu Rochman di dalam kotak penalti.

Setelah tertinggal 0-2, Evan Dimas dan rekan-rekannya berusaha mengejar ketertinggalan. Namun serangan yang dibangun berhasil diredam oleh tim asuhan Khaydarov Ravshan itu. Walhasil, tidak satu pun gol berhasil diciptakan oleh tim Garuda Jaya. Hingga turun minum, kedudukan tidak berubah.

Pada babak kedua, pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, melakukan pergantian pemain. Paulo Sitanggang masuk menggantikan Zulfiandi pada menit ke-54. Keputusan Indra ternyata tepat. Pada menit ke-56, Paulo berhasil menjebol gawang Uzbekistan lewat tendangan di luar kotak penalti. Skor berubah 1-2.

Gol Paulo memberikan harapan bagi pemain timnas U-19. Mereka berusaha menyamakan kedudukan melalui serangan-serangan yang dibangun. Namun peluang-peluang yang berhasil tercipta gagal berbuah gol.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mendekati pertandingan berakhir, pada menit ke-86, pemain Uzbekistan, Shukurov Otabek, menjebol gawang Indonesia. Gol itu menambah keunggulan Uzbekistan menjadi 3-1. Kedudukan ini bertahan hingga pertandingan usai.

Paulu Sitanggang tampak begitu kecewa dengan hasil pertandingan ini. Ketika diwawancarai seusai pertandingan, seperti disiarkan RCTI, ia mengatakan timnya telah bermain maksimal. "Seharusnya, kita bisa lebih baik lagi," ujarnya. Dalam wawancara itu, ia meminta doa dari masyarakat Indonesia untuk pertandingan berikutnya.

Timnas U-19 Indonesia akan kembali bertanding menghadapi Australia pada laga kedua babak penyisihan Grup B di stadion yang sama pada Ahad, 12 Oktober 2014. Setelah itu, mereka akan melawan Uni Emirat Arab pada Selasa, 14 Oktober 2014.


RINA WIDIASTUTI

Berita lain
Timnas U-19 Vs Uzbekistan, Indra Sjafri Merendah 
Toni Kroos: La Liga Lebih Baik daripada Bundesliga
Spanyol Kalah, Casillas dan Costa Disorot

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lenny Kravitz Akan Meraihan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

39 menit lalu

Lenny Kravitz. REUTERS/Mario Anzuoni
Lenny Kravitz Akan Meraihan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

Final Liga Champions, yang mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid, akan dimeriahkan penampilan bintang rock legendaris Lenny Kravitz.


Gakkum KLHK Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Perdagangan Satwa Dilindungi Berupa Sisik Trenggiling di Bukittinggi

43 menit lalu

Trenggiling. (ANTARA/HO-BKSDA Sumbar)
Gakkum KLHK Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Perdagangan Satwa Dilindungi Berupa Sisik Trenggiling di Bukittinggi

Balai Penegakkan Hukum KLHK Wilayah Sumatera menetapkan tiga tersangka kasus perdagangan satwa dilindungi berupa 7,74 kilogram sisik trenggiling.


Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

1 jam lalu

Logo Liga Inggris.
Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

Persaingan Manchester City dan Arsenal untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris 2023-2024 akan memuncak pada Minggu malam, 19 Mei 2024.


Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

2 jam lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Fulham dalam pertandingan Liga Inggris di Craven Cottage, London, 11 Mei 2024. REUTERS/David Klein
Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

Jadwal Liga Inggris pekan terakhir atau pekan ke-38 akan hadir pada Minggu, 19 Mei 2024. Seluruh pertandingan akan berlangsung serentak mulai 22.00.


Mengenali Penyebab dan Gejala Penyakit Parkinson

3 jam lalu

Legenda sepak bola Jerman Franz Beckenbauer berpose setelah dimasukkan ke dalam Hall of Fame, sebuah pameran permanen untuk menghormati legenda sepak bola Jerman di Museum Sepak Bola Jerman di Dortmund, Jerman, 1 April 2019. Beckenbauer kerap didera penyakit diantaranya parkinson, demensia dan sempat melakukan operasi jantung pada tahun 2016 dan 2017. Ina Fassbender/Pool via REUTERS/File Photo
Mengenali Penyebab dan Gejala Penyakit Parkinson

Parkinson terjadi sejalan dengan proses penuaan sistem saraf di otak ketika zat dopamin mengalami penurunan hingga 30 persen.


Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

3 jam lalu

Pemandangan drone menunjukkan mural Jurgen Klopp di sisi sebuah rumah dekat Anfield sebelum pertandingan terakhir Klopp sebagai manajer Liverpool di Inggris, 16 Mei 2024. REUTERS/Carl Recine.
Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

Jurgen Klopp akan mengucap salam perpisahan dalam pertandingan pamungkasnya bersama Liverpool di Liga Inggris Minggu malam, 19 Mei 2024.


Acara HUT ke-44 Dekranas Ditutup, Total Transaksi Mencapai Rp 4,3 Miliar

4 jam lalu

Ibu Negara Iriana Jokowi (tiga dari kiri) memotong tumpeng saat syukuran HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional dan pembukaan Dekranas Expo 2024 di Kota Solo, Jawa Tengah, Rabu, 15 Mei 2024. Foto: Istimewa
Acara HUT ke-44 Dekranas Ditutup, Total Transaksi Mencapai Rp 4,3 Miliar

Ajang Dekranas Expo 2024 sebagai rangkaian dari HUT Dekranas ke-44 dihadiri sekitar 13.000 pengunjung dengan nilai transaksi mencapai Rp 4,3 miliar


Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

4 jam lalu

Pemain Real Madrid Jude Bellingham. REUTERS
Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.


Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

4 jam lalu

Serial Shogun. Dok. Disney+ Hotstar
Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

Serial populer Jepang Shogun akan berlanjut dua musim tambahan


Sengkarut Penggusuran Warga Stren Kali di Rusunawa Gunungsari

4 jam lalu

Ilustrasi rusunawa. jabarprov.go.id
Sengkarut Penggusuran Warga Stren Kali di Rusunawa Gunungsari

Baru-baru ini Warga Stren Kali yang mendiami Rusunawa Gunungsari, Surabaya, mengalami penggusuran