Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Akhirnya, DPRD Surabaya Berhentikan Walikota

image-gnews
Iklan
TEMPO Interaktif, Surabaya:Tepuk tangan meriah mengguncang ruang sidang DPRD Kota Surabaya setelah mayoritas anggota parlemen setuju mencabut mandat kepemimpinan Walikota Sunarto Sumoprawiro, Selasa (15/1). Persetujuan itu diberikan 31 suara lewat voting terbuka, sedang 12 suara menolak dan dua abstain. Menyusul keputusan itu, tinggal selangkah lagi bagi Wakil Walikota Bambang Dwi Hartono, yang juga kader PDI Perjuangan, untuk naik tampuk kekuasaan. Keputusan itu akan diteruskan ke Gubernur Jawa Timur Imam Utomo, berlanjut ke Presiden Megawati Soekarnoputri melalui Menteri Dalam Negeri Hari Sabarno. “Sesuai UU 22/1999, wakil walikota naik menjadi walikota,” ujar Armuji, Ketua Fraksi PDI Perjuangan, kepada Tempo News Room. Berakhir sudah kemelut pemerintahan di Surabaya setelah tiga bulan lebih ditinggal Sunarto tergeletak sakit dalam perawatan di Australia. Pemberhentian itu berlangsung berbelit dan penuh manuver sengit. Jauh sebelumnya, riwayat pemerintahan Sunarto diramalkan tamat berkait Sidang Paripurna Khusus DPRD Kota Surabaya, 7 Januari lalu. Tapi, forum tersebut gagal mengambil keputusan karena manuver Ketua DPRD Surabaya Moh. Basuki yang mendadak menutup sidang. Sunarto, mantan kolonel pasukan berat merah, menjabat walikota dua kali. Tujuh tahun ia memimpin pemerintahan di Surabaya. Awal 1999, ia terpilih kedua kali berduet dengan Bambang Dwi Hartono. Ia bukan hanya dinilai sakit dan tidak mampu memimpin pemerintahan, tapi juga mangkir dari tugas. Kemarin mendadak ia muncul di acara coffee morning yang digelar pimpinan DPRD Kota Surabaya. Tapi, proses politik telah bergulir. Dan, kedatangan Sunarto dari Australia tidak bisa mencegah arus yang menghempaskan dirinya itu. Suara yang setuju Sunarto berhenti datang dari mayoritas anggota Fraksi PDI Perjuangan, sembilan suara Fraksi Gabungan (PPP, PAN, Partai Keadilan, Partai Golkar dan Partai Bulan Bintang) dan lima dari Fraksi TNI-Polri. Kelompok yang bersikeras Sunarto tetap bertahan diberikan tujuh suara Fraksi Kebangkitan Bangsa dan lima anggota Fraksi PDI Perjuangan. Dua suara abstain dari Ketua DPRD Kota Surabaya Moh. Basuki (mantan Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya yang dipecat Megawati) serta Rosita Tumbelaka. Total, enam suara membelot dari keputusan resmi Fraksi PDI Perjuangan. Sementara para anggota dewan terlibat Sidang Khusus Paripurna Lanjutan, di halaman DPRD Kota Surabaya berlangsung unjuk rasa dua kelompok massa. Satu barisan mendukung Sunarto, sedang di seberangan berteriak-teriak anti-Sunarto. Aksi yang dijaga ketat aparat kepolisian tersebut berakhir damai seiring keputusan voting yang diambil DPRD Kota Surabaya. (Wahyu Dyatmika)
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PKS Bakal Umumkan Nama yang Diusung di Pilkada Jakarta pada Juni

5 menit lalu

Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Mardani Ali Sera di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (14/3/2024). ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi.
PKS Bakal Umumkan Nama yang Diusung di Pilkada Jakarta pada Juni

PKS bakal mengumumkan nama yang mereka usung di Pilkada Jakarta sekitar satu sampai dua bulan lagi.


Impor Turun, Mendag Zulkifli Hasan: Produksi Menurun

10 menit lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas. Tempo/Novali Panji
Impor Turun, Mendag Zulkifli Hasan: Produksi Menurun

Menteri Perdagangan Indonesia, Zulkifli Hasan mengatakan ada penurunan impor non-migas pada April 2024.


Polisi Ringkus 3 Tersangka Pabrik Tembakau Sintetis di Tangsel, 1 Orang Masih DPO

18 menit lalu

Polres Tangerang Selatan menggeledah kamar Apartemen TreePark di BSD, Serpong, Tangerang Selatan pada Kamis, 16 Mei 2024. Kamar itu dijadikan pabrik pembuatan narkoba jenis tembakau sintetis. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Polisi Ringkus 3 Tersangka Pabrik Tembakau Sintetis di Tangsel, 1 Orang Masih DPO

Polisi mengungkap tempat produksi tembakau sintetis di salah satu apartemen di Serpong, Kota Tangerang Selatan. 3 orang ditangkap, 1 DPO.


Kasus Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta, dari Kejanggalan LHKPN Hingga Indikasi Pelanggaran Kode Etik

20 menit lalu

Kepala KPPBC TMP A Purwakarta, Rahmady Effendi Hutahaean. Dok Bea Cukai Purwakarta
Kasus Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta, dari Kejanggalan LHKPN Hingga Indikasi Pelanggaran Kode Etik

KPK telah menjadwalkan pemanggilan terhadap eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Rahmady Effendy Hutahaean soal LHKPN.


Hilang Selama 26 Tahun, Pria Aljazair Ditemukan 200 Meter dari Rumah

25 menit lalu

Omar bin Omran. Facebook
Hilang Selama 26 Tahun, Pria Aljazair Ditemukan 200 Meter dari Rumah

Omar bin Omran menghilang dari Djelfa selama perang saudara Aljazair pada 1990an, ketika ia berusia 19 tahun.


Fakta Film Kingdom of the Planet of the Apes, Gandeng Animator Indonesia

25 menit lalu

Animator Indonesia Sashya Subono Halse terlibat dalam pembuatan film Kingdom of the Planet of the Apes. Dok. 20th Century Studios
Fakta Film Kingdom of the Planet of the Apes, Gandeng Animator Indonesia

Animator Indonesia, Sashya Subono Halse terlibat sebagai Facial Motion Animator di film Kingdom of the Planet of the Apes.


Samuel Sekuritas: IHSG Menguat di Tengah Naiknya Saham Perbankan Big Cap dan Grup Prajogo Pangestu

25 menit lalu

Pialang beraktivitas pada perdagangan saham di Jakarta, Selasa, 14 Mei 2024. Hingga April 2024 Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG membukukan pelemahan sebesar 0,22 persen atau 15,49 poin menuju posisi 7.083,76. TEMPO/Tony Hartawan
Samuel Sekuritas: IHSG Menguat di Tengah Naiknya Saham Perbankan Big Cap dan Grup Prajogo Pangestu

IHSG menutup sesi di level 7,328.1 atau +1,12 persen.


DPR Bakal Revisi UU Polri, Masa Jabatan Polisi Bisa Diperpanjang hingga 65 Tahun

38 menit lalu

Ilustrasi Polri. Istimewa
DPR Bakal Revisi UU Polri, Masa Jabatan Polisi Bisa Diperpanjang hingga 65 Tahun

DPR berencana merevisi UU Polri. Apa saja poin perubahannya?


Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

43 menit lalu

Pesepak bola Bali United Eber Bessa (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Marc Klok (kiri) saat pertandingan semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 2023/2024 di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Selasa, 14 Mei 2024. ANTARA/Fikri Yusuf
Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Persib Bandung memiliki catatan apik saat tampil di kandang, sementara Bali United unggul rekor head to head atas Maung Bandung.


Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

53 menit lalu

Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 17 Mei 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dalam keterangan pers usai pertemuan, menjelaskan, Jokowi dan Hurley misalnya mebahas upaya menggiatkan pengajaran bahasa di masing-masing negara.