Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Deddy Corbuzier diketahui memberikan hadiah mobil listrik mungil Renault Twizy kepada sang anak, Azka. Itu dapat dilihat dari akun Instagram pribadi Azka yang diunggah pada Senin, 6 Desember 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Azka langsung memperlihatkan kepada publik hadiah dari sang ayah melalui unggahannya. “Mobil pertama yang dibelikan ayahku. Entah aku harus merasa senang atau terhina.. hahahaha,” tulis akin bernama @azkacorbuzier ini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Deddy pun ikut mengomentari unggahan Azka, di mana ia mengatakan tidak perlu protes dengan apa yang telah ia berikan. Komentar sang ayah itu pun saat ini sudah disukai sebanyak 1.018 orang.
Terlepas dari itu, Renault Twizzy merupakan mobil listrik mungil yang hanya bisa menampung dua penumpang. Kendaraan listrik ini dilengkapi dengan teknologi Electric Direct Drive Technology.
Mesinnya diketahui menggunakan 3CG-electric asynchronous yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 17 daya kuda. Alhasil, Renault Twizy memiliki kecepatan maksimal 80 km/jam dan mampu berakselerasi dari 0-45 km/jam dalam waktu 6,1 detik.
Kendaraan listrik mungil ini bisa mencapai 80 km dalam satu kali pengisian daya. Waktu chargenya diketahui membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam dengan kekuatan listrik sebesar 220 volt.
Mobil listrik mungil Renult Twizy diketahui memiliki harga sebesar Rp 408 juta di pasar otomotif Indonesia. Harga tersebut sudah berlaku sejak Januari 2021.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram