Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Lada Siap Hadirkan Mobil Listrik Pertamanya, Pakai Basis Dacia Logan

Pabrikan mobil milik negara Rusia, Lada telah mengumumkan pengembangan dan produksi mobil listrik pertamanya sejak Juni lalu.

9 Agustus 2022 | 09.00 WIB

Seorang model berpose disamping mobil konsep Lada Xcode dalam acara Moscow International Auto Salon 2016 di Moskow, Rusia, 24 Agustus 2016. REUTERS/Maxim Shemetov
Perbesar
Seorang model berpose disamping mobil konsep Lada Xcode dalam acara Moscow International Auto Salon 2016 di Moskow, Rusia, 24 Agustus 2016. REUTERS/Maxim Shemetov

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pabrikan mobil milik negara Rusia, Lada, telah mengumumkan pengembangan dan produksi mobil listrik pertamanya sejak Juni lalu. Mobil listrik ini bergaya wagon ini akan dibuat dari basis Dacia Logan generasi pertama milik Renault yang diberi lencana ulang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Perlu diketahui, Renault sendiri memperkenalkan Dacia Logan pada tahun 2004 dan dipasarkan sebagai pengganti 12 mobil berbasis di negara asalnya. Ditawarkan sebagai sedan, wagon, dan pikap, Logan dijual di pasar global dan sebagian besar diberi lencana Renault.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Melansir laman Autoblog hari ini, Selasa, 9 Agustus 2022, mobil listrik pertama Lada ini akan diberi nama e-Largus. Mobil ini dikembangkan langsung oleh tim di dalam pabrik Lada yang berlokasi di Kota Izhevsk, Rusia.

Meski Lada belum merilis spesifikasi teknis mobil ini, namun berdasarkan gambar yang beredar, mobil ini memiliki panel hitam di bagian depan, tapi bukanlah kisi-kisi. Kemudian e-Largus juga menampilkan trim berwarna biru dan mobil ini merupakan van dengan konfigurasi tempat duduk.

Lada mungkin akan mengumumkan rincian tambahan tentang mobil listrik e-Largus ini dalam beberapa waktu ke depan. Selain itu, Lada juga berencana untuk mengubah situs Izhevsk sebagai kawasan industri untuk menghindari sanksi internasional dan menciptakan lapangan kerja serta bekerja sama dengan pihak berwenang untuk meningkatkan infrastruktur pengisian mobil listrik.

Sementara itu, Lada telah melanjutkan produksi beberapa model setelah pabriknya sempat dihentikan pada awal 2022 akibat Perang Rusia-Ukraina. Model-model yang kembali diproduksi ini meliputi Granta dan mobil off-road Niva yang pertama kali diluncurkan pada tahun 1977.

DICKY KURNIAWAN | AUTOBLOG | WP

Baca juga: Mengenal Lada, Mobil Rusia yang Hampir Masuk ke Pasar Indonesia

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus