Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Logo BBC

Kematian Ratu Elizabeth II: Siapa saja dalam garis suksesi kerajaan Inggris?

Reporter

Editor

BBC

image-gnews
Iklan
Prince Charles Getty Images

Menyusul kematian Ratu Elizabeth II, putra tertuanya Charles menjadi Raja.

Ia akan bergelar Raja Charles III - Charles pertama sejak 1685. Ratu yang meninggal pada tanggal 8 September, adalah ratu paling lama bertakhta dalam sejarah Inggris.

Baca Juga:

Di bawah ini adalah garis suksesi anggota kerajaan Inggris.

silsilah kerajaan inggris BBC

Ratu dan Pangeran Philip, Duke of Edinburgh

Ratu adalah pemegang takhta terlama di Inggris, selama 70 tahun. Ia berusia 96 tahun ketika meninggal pada 8 September 2022.

Lahir pada 1926, Putri Elizabeth menjadi ratu setelah kematian ayahnya, Raja George VI, pada 1952. Ia menikah dengan Philip, Duke of Edinburgh, pada 1947 dan pasangan ini memiliki empat anak, Charles, Anne, Andrew dan Edward.

Baca Juga:

Duke of Edinburgh adalah pasangan kerajaan paling lama dalam monarki Inggris. Ia mundur dari tugas kerajaan pada 2017. Ia meninggal pada 9 April 2021.

Short presentational grey line BBC

Raja Charles III

Lahir: 1948

Prince Charles Getty Images

Charles menjadi Raja begitu ibunya meninggal.

Mantan Pangeran Wales ini menikah dengan Lady Diana Spencer yang menjadi Princess of Wales pada 29 Juli 1981. Pasangan ini memiliki dua putra, William dan Harry. Mereka bercerai pada 1996. Pada 31 Agustus 1997, Diana meninggal dalam kecelakaan mobil di Paris.

Charles menikah dengan Camilla Parker Bowles pada 9 April 2005. Sebelum Ratu meninggal, ia mengatakan ia ingin Camilla yang bergelar Duchess of Cornwall, untuk bergelar Permaisuri bila putranya menjadi Raja.

Garis suksesi

1. Pangeran William, Duke of Cornwall dan Cambridge

Lahir: 1982

Pangeran William Getty Images

Pangeran William adalah anak tertua Raja Charles III dan Diana, Princess of Wales dan saat ini dia adalah putra mahkota.

William berusia 15 tahun ketika ibunya meninggal. Ia kuliah di Universitas St Andrews, ketika bertemu dengan calon istrinya Kate Middleton. Pasangan ini menikah pada 2011.

Pada usia ke-21, William diangkat sebagai konselor negara - yang menggantikan Ratu dalam acara resmi. Ia dan istrinya memiliki anak pertama, George pada Juli 2013, putri kedua, Charlotte lahir pada 2015 dan putra ketiga Louis pada 2018.

William berlatih dalam Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara sebelum bertugas selama tiga tahun sebagai pilot pencari dengan RAF Valley di Anglesey, Wales. Dia juga bekerja paruh waktu selama dua tahun sebagai co-pilot ambulans udara East Anglia selain menjalankan tugas kerjaan.

Ia meninggalkan tugasnya itu pada 2017 dan menjalankan tugas kerajaan lebih banyak lagi mewakili Ratu dan Duke of Edinburgh.

William mewarisi gelar Duke of Cornwall dari ayahnya. Saat ini William dan Kate memiliki gelar dua, Duke dan Duchess of Cornwall dan Cambridge.

Sebagai putra mahkota, tugasnya adalah mendukung Raja dan tugas kerajaan.

2. Pangeran George dari Cornwall dan Cambridge

Lahir: 2013

Pangeran George. Getty Images

Pangeran George lahir pada 22 Juli 2013 di rumah sakit St Mary's, London. Pangeran William hadir pada saat kelahiran putranya.

Pangeran George adalah penerus tahta kedua setelah ayahnya.

3. Putri Charlotte dari Cornwall dan Cambridge

Lahir: 2015

Princess Charlotte of Cambridge Getty Images

Charlotte lahir pada 2 Mei 2015 di rumah sakit St Mary's. Nama lengkapnya adalah Charlotte Elizabeth Diana.

Ia adalah penerus takhta ketiga setelah ayah dan abangnya.

4. Pangeran Louis dari Cornwall dan Cambridge

Lahir: 2018

Pangeran Louis. Getty Images

Lahir pada 23 April 2018, di rumah sakit St Mary's, London.

Louis Arthur Charles, adalah penerus takhta keempat

5. Pangeran Harry, Duke of Sussex

Lahir: 1984

Pangeran Harry. Getty Images
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pangeran Harry mengikuti pelatihan di Akademi Militer Sandhurst sampai menjadi letnan dan pernah bekerja sebagai pilot helikopter.

Selama 10 tahun di angkatan bersenjata, Kapten Wales - sebutannya, pernah bertugas dua kali di Afghanistan, pada 2012 dan 2013, sebagai co-pilot helikopter Apache. Ia meninggalkan angkatan darat pada 2015 dan kini memusatkan diri pada tugas badan amal, termasuk konservasi di Afrika dan menyelenggarakan Pesta Olahraga Invictus bagi tentara yang cedera.

Ia bertugas sebagai konsuler negara sejak usia 21 tahun dan mewakili Ratu dalam tugas-tugas resmi.

Ia menikahi aktris Amerika Serikat Meghan Markle pada 19 Mei 2018 di Kastil Windsor. Pada Januari 2020, pasangan ini mengatakan akan mundur sebagai anggota kerajaan senior dan membagi waktu mereka antara Inggris dan Amerika. Mereka mengatakan ingin bekerja sehingga bisa mandiri secara finansial.

Setahun kemudian, Istana Buckingham memastikan pasangan itu tak akan kembali mengerjakan tugas-tugas kerajaan dan akan melepaskan jabatan dalam militer dan kerajaan.

6. Archie Harrison Mountbatten-Windsor

Lahir: 2019

Archie Getty Images

Putra pertama pasangan ini, Archie Harrison Mountbatten-Windsor, lahir pada 6 Mei 2019 dan Harry mendampingi Meghan saat melahirkan.

Pemilihan nama Archie menunjukkan mereka tidak ingin menggunakan gelar.

Ketika nama Archie diumumkan, wartawan kerajaan BBC Jonny Dymond mengatakan keputusan itu menunjukkan indikasi kuat bahwa pasangan itu tidak ingin membesarkan anak secara resmi sebagai anggota keluarga kerajaan.

7. Lilibet Diana Mountbatten-Windsor

Lahir: 2021

Duchess of Sussex melahirkan anak kedua mereka di Santa Barbara, California, pada 4 Juni 2021. Lilibet Diana Mountbatten-Windsor - dipanggil Lili - dinamakan dengan nama panggilan Ratu dan merupakan cicit ke-11nya.

Ia diberi nama tengah Diana, nama ibu Harrry yang meninggal dalam kecelakaan mobil pada 1997 saat usianya masih 12 tahun.

8. Duke of York

Lahir: 1960

Prince Andrew Getty Images

Pangeran Andrew, penerus takhta ke-delapan adalah anak ketiga Ratu dan Duke of Edinburgh.

Dia mendapat gelar Duke of York setelah menikah dengan Sarah Ferguson, yang menjadi Duchess of York pada 1986. Mereka memiliki dua putri, Beatrice, lahir pada 1988, dan Eugenie, lahir pada1990. Pada Maret 1992, mereka berpisah dan bercerai resmi pada 1996.

Pangeran Andrew bertugas selama 22 tahun di Angkatan Laut dan aktif ketika Perang Falkland pada 1982. Ia pernah juga bertugas sebagai perwakilan khusus dagang pada 2011.

Pangeran Andrew mundur dari tugas kerajaan pada 2019 setelah wawancara dengan BBC tentang hubungannya dengan pengusaha AS Jeffrey Epstein, yang bunuh diri sebelum diadili dalam kasus perdagangan seks.

Pada Februari lalu, ia sepakat untuk membayar jumlah yang tidak disebutkan dalam kasus serangan seksual di AS oleh salah satu korban Epstein. Pembayaran dilakukan walau ia berulang kali menyanggah tuduhan itu.

9. Putri Beatrice

Lahir: 1988

Beatrice Getty Images

Putri Beatrice adalah putri tertua Pangeran Andrew dan Sarah.

Ia menikah dengan taipan properti Edoardo Mapelli Mozzi di Windsor pada Juli 2020 setelah sempat tertunda karena pandemi Covid.

10. Sienna Elizabeth Mapelli Mozzi

Lahir: 2021

Anak Putri Beatrice, Sienna Elizabeth, lahir pada September 2021, dan dia adalah penerus tahta ke-10 dan merupakan cicit Ratu ke-12.

11. Putri Eugenie

Lahir: 1990

Princess Eugenie Getty Images

Putri Eugenie adalah anak bungsu Pangeran Andrew dan Sarah. Gelarnya adalah Putri Eugenie dari York dan merupakan penerus takhta ke-11.

Seperti kakaknya, Putri Beatrice, ia tidak punya nama resmi namun menggunakan York. Ia menikah dengan pacar lamanya Jack Brooksbank di Kastil Windsor pada 12 Oktober 2018.

Iklan

Berita Selanjutnya

1 Januari 1970


Artikel Terkait

    Berita terkait tidak ada



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berita terkait tidak ada