Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Resident Evil 9 Dirumorkan Berlatar Desa Fiksi di Asia Tenggara, Terinsiprasi dari Singapura

Pembocor game Capcom, AestheticGamer, mendengungkan rumor terbaru tentang latar Resident Evil 9.

11 Mei 2024 | 07.30 WIB

Resident Evil 4 . Foto : Resident Evil
Perbesar
Resident Evil 4 . Foto : Resident Evil

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Rumor terbaru mengenai latar Resident Evil 9 belakangan menyita perhatian para penggemar game. Seorang pembocor atau leaker meyakini seri terbaru permainan survival horor bertema zombie itu akan berlatarkan sebuah pulau di Asia Tenggara yang terinspirasi dari Singapura.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dilansir dari ulasan Game Rant pada 7 Mei 2024, pemain diperkirakan akan menjelajahi sebuah area suburban atau pemukiman di luar kota. Rumor itu tampak meyakinkan karena muncul dari leaker spesialis game Capcom bernama AestheticGamer.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Melalui cuitan di media sosial X, pembocor yang sempat diyakini sebagai orang dalam Capcom itu menyebut Resident Evil 9 akan berlatarkan pedesaan fiksi. “Ada di sebuah pulau di Laut Asia Tenggara,” begitu bunyi bocorannya. 

Tidak ada perincian lebih jauh. Namun, dia menyebut pulau itu terinsiprasi dari Singapura. Rumor baru itu menjadi bagian dari cuitan berantai AestheticGamer di medsos X.

Selama ini bocoran ihwal Resident Evil dari AestheticGamer hampir selalu akurat. Bila rumor Resident Evil 9 tepat sasaran, nuansa game itu bakal mirip dengan Resident Evil 4 yang berlatarkan desa di Spanyol.

Resident Evil 9 digadang-gadang akan menampilkan format open world dengan Chris Redfield sebagai protagonis utamanya. Ada juga spekulasi tentang munculnya Rosemart Winters alias Rose sebagai protagonis lainnnya. Namun, informasi soal karakter Resident Evil 9 masih terlalu minim.

Jika diingat kembali, Capcom telah mengerjakan seri teranyar Resident Evil selama tujuh tahun. Rinciannya kemungkinan akan dibuka secara resmi dalam pameran game musim panas pada tahun ini. Adapun perilisannya diperkirakan pada Januari 2025.

Setelah menikmati Resident Evil Village pada 2021, para penggemar masih memiliki banyak pertanyaan mengenai arah cerita waralaba populer tersebut. Resident Evil 9 kini dianggap sebagai proyek yang paling ambisius dibanding seri pendahulunya.

Karya tulen Capcom ini selalu ditunggu oleh jagat game. Kesuksesan remake atau produksi ulang Resident Evil 4 pada 2023 membuktikan tingginya permintaan terhadap game zombie yang sudah berumur 28 tahun itu. Minat pemain terhadap tipe game survival-horror tidak pernah sebesar ini.

 

Yohanes Paskalis

Mulai ditempa di Tempo sebagai calon reporter sejak Agustus 2015. Berpengalaman menulis isu ekonomi, nasional, dan metropolitan di Tempo.co, sebelum bertugas di desk Ekonomi dan Bisnis Koran Tempo sejak Desember 2017. Selain artikel reguler, turut mengisi rubrik cerita bisnis rintisan atau startup yang terbit pada edisi akhir pekan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus