Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Seoul - Kurang dari dua minggu sebelum acara Mobile World Congress (MWC) 2016 di Barcelona, Spanyol, pada 21 Februari, tampaknya kita sudah memiliki gambaran yang cukup jelas tentang apa yang akan diumumkan Samsung pada hari itu, yaitu Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge.
Model ini akan menggantikan seri Galaxy S6 dari tahun lalu. Ponsel ini disebut-sebut bakal hadir dengan peningkatan dan perubahan penting.
Bulan lalu, dikabarkan, tidak seperti keluarga Galaxy S6, baik S7 dan S7 Edge akan kedap air, sehingga membawa kembali fitur seri Galaxy S5 dari 2014.
Sementara itu, daftar terbaru dari Zauba (sebuah situs pelacakan ekspor-impor yang sering mengungkapkan rincian tentang ponsel yang belum diluncurkan) tampaknya akan mengkonfirmasikan kabar itu.
Daftar itu menunjukkan beberapa komponen waterproof - termasuk wadah SIM dan mikrofon - dibuat untuk Samsung SM-G930 (yang tidak lain adalah Galaxy S7) dan Samsung SM-G935 (Galaxy S7 Edge).
Kemungkinan besar waterproof di sini tidak secara harfiah berarti anti air, tapi hanya hanya tahan air, sehingga pengguna masih harus berhati-hati untuk tidak meninggalkan Galaxy S7 atau S7 Edge di bawah air untuk jangka waktu yang lebih lama.
Belum lama, Zauba juga mengungkapkan ukuran layar dari Galaxy S7 dan S7 Edge, masing-masing 5,1 inci dan 5,5 inci. Kedua layar akan menggunakan Super AMOLED, yang menawarkan resolusi Quad HD (1440 x 2560 piksel).
Tergantung pada pasar, S7 dan S7 Edge akan didukung oleh baik prosesor Qualcomm Snapdragon 820, atau prosesor Samsung, Exynos 8890. Fitur lainnya termasuk RAM 4 GB, mode tampilan selalu-on, baterai besar, dan kamera belakang 12 MP (dengan sensor besar untuk kualitas foto yang lebih baik dalam cahaya rendah).
Terkait desain, Galaxy S7 dan S7 Edge tampaknya akan menarik banyak inspirasi dari keluarga Galaxy S6 (termasuk bingkai logam), meskipun tampaknya bagian belakang akan memiliki bentuk lebih bulat yang mengingatkan pada era Galaxy S III.
PHONEARENA | ERWIN Z
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini