Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Argentina menawarkan ekspor daging sapi dan sapi bakalan ke Indonesia. Tawaran ini disampaikan Wakil Menteri Pertanian, Peternakan, dan Perikanan Argentina Agustin Tejeda Rodriguez kepada Wakil Menteri Pertanian Sudaryono dalam pertemuan bilateral di Kantor Kementerian Pertanian (Kementan), Jakarta, Rabu, 14 Mei 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Dari kami, dari Indonesia, kami tidak memiliki isu strategisnya, tapi intinya lebih banyak ke teknis karena memang kunjungan beliau pada siang hari ini adalah yang kedua,” ujar Sudaryono usai pertemuan. Adapun Rodriguez pernah berkunjing ke Indonesia pada November 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sudaryono menjelaskan, ada tiga aspek yang diperhatikan pemerintah dalam menanggapi proposal Argentina. Politikus Partai Gerindra ini mengatakan, pemerintah perlu memperhatikan harga karena jarak yang jauh antara kedua negara.
Pemerintah juga memperhatikan aspek resiprokal. Jika Argentina mengekspor daging, sebagai timbal-baliknya Indonesia juga ingin mengekspor komoditas ke negara di Amerika Latin itu. Pemerintah mempertimbangkan mengekspor produk hortikultura, buah-buahan, dan ayam serta produk olahannnya.
Selain itu, pemerintah juga memperhatikan sertifikasi halal, mengingat penduduk Indonesia mayoritas muslim. Sertifikasi ini diperlukan di samping seritifikasi kesehatan. “Halal ini menjadi sangat penting dan menjadi salah satu isu utama dalam konsumsi makanan,” ujar Sudaryono.
Sudaryono mengatakan, kesepakatan bilateral ihwal impor daging dilakukan antarpemerintah (G2G). Tapi pelaksanaan impor dapat dilakukan antarperusahaan (B2B), baik BUMN maupun swasta.
Rodriguez mengimbuhkan, ia akan terus bekerja agar Argentina bisa memasok daging Argentina dan produk lainnya di pasar Indonesia. Argentina, ujar dia, sedang membuka perniagaan internasional. Karena itu juga, ia ingin memperkuat hubungan dengan Argentina. “Semoga tahun ini kita bisa mencicipi daging Argentina,” ujarnya.
Tapi Rodriguez belum mengungkap berapa volume daging sapi yang bisa negaranya ekspor ke Indonesia. Hal itu tergantung hasil pembicaraan dengan pemerintah.
Pilihan Editor: Yang Sebenarnya di Balik Rencana Prabowo Menghapus Kuota Impor