Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Contraflow di KM 44+400-56+400 Tol Jagorawi Arah Puncak Dihentikan

Penyetopan contraflow dilakukan karena kondisi lalu lintas berangsur normal.

10 Mei 2025 | 15.37 WIB

Sejumlah kendaraan melintas di tol Jagorawi saat penerapan rekayasa lalu lintas contraflow menuju jalur wisata Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 11 April 2024. Satlantas Polres Bogor menerapkan rekayasa lalu lintas contraflow untuk mengurai kepadatan kendaraan yang menuju jalur wisata Puncak, Bogor saat libur hari kedua Lebaran. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Perbesar
Sejumlah kendaraan melintas di tol Jagorawi saat penerapan rekayasa lalu lintas contraflow menuju jalur wisata Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 11 April 2024. Satlantas Polres Bogor menerapkan rekayasa lalu lintas contraflow untuk mengurai kepadatan kendaraan yang menuju jalur wisata Puncak, Bogor saat libur hari kedua Lebaran. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jasamarga Metropolitan Tollroad telah menghentikan rekayasa lalu lintas berupa contraflow di KM 44+400 sampai dengan KM 46+400 Ruas Tol Jagorawi arah Puncak pada pukul 12.15 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Sebelumnya, atas disreksi kepolisian, Jasa Marga memberlakukan contraflow sejak pukul 06.25 WIB imbas peningkatan volume lalu lintas wisata dan silaturahmi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penyetopan contraflow dilakukan karena kondisi lalu lintas berangsur normal setelah mengalami peningkatan kendaraan yang terjadi pada momen libur panjang akhir pekan Hari Waisak. “Contraflow mulai dari KM 44+400 sampai KM 46+400 Ruas Tol Jagorawi arah Puncak dihentikan pada pukul 12.15 WIB,” kata Senior Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad, Alvin Andituahta Singarimbun, dalam keterangan tertulis, Sabtu, 10 Mei 2025.

Sebagai antisipasi kepadatan, saat ini Jasamarga menutup akses keluar gadog/puncak karena kepolisian memberlakukan lalu lintas satu arah atau one way di arteri Puncak arah Jakarta.

Alvin mengimbau kepada pengguna jalan yang ingin menuju kawasan puncak melalui Ruas Tol Jagorawi untuk mengantisipasi rute dan waktu perjalanan. “Untuk menghindari kepadatan akibat antrean kendaraan.”

Ia juga mengimbau pengguna jalan untuk memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol. Untuk mendapatkan situasi lalu lintas terkini, pengguna jalan juga dapat memantau informasi terbaru melalui media sosial dan situs resmi Jasamarga. Tersedia juga layanan One Call Center 24 jam Jasamarga yang dapat dihubungi melalui nomor telepon 14080 atau melalui aplikasi Travoy.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus