Aktor senior Didi Widiatmoko atau yang lebih dikenal dengan Didi Petet meninggal dunia Jumat, 15 Mei 2015 pagi ini. Seniman Butet Kertaredjasa menyampaikan hal tersebut setelah mendapat informasi dari pihak keluarga almarhum. TEMPO/Nurdiansah
Didi Petet meninggal dunia dalam usia 58 tahun. Semasa hidupnya dia dikenal sebagai aktor yang kerap membintangi berbagai judul laris film seperti Catatan Si Boy, Kabayan Saba Kota, dan Pasir Berbisik. TEMPO/Nurdiansah
Aktor kawakan Didi 'Petet' Widiatmoko diduga kelelahan usai pulang dari perhelatan World Expo 2015 di Milan, Italia, 10 Mei 2015 lalu. Didi sebelumnya sempat pingsan di Milan karena asam lambungnya naik. Dok.TEMPO/ Bismo Agung
Didi Petet adalah salah satu penanggungjawab dalam kegiatan World Expo Milano 2015. Di sana Didi menyiapkan segala kebutuhan pameran untuk mempromosikan Indonesia. Dok. TEMPO/ JACKY RACHMANSYAH.
Rencananya, jenazah Didi bakal disemayamkan di rumah duka, Jalan Bambu Apus Nomor 76, Kedaung, Ciputat Sasak Tinggi, Tangerang Selatan. Dok TEMPO/ Agung Pambudhy