Mantan bintang Real Madrid ini juga memiliki mobil sport Porsche Carrera 911 Turbo S yang dibelinya pada 2016 dengan harga 140.000 euro atau sekitar Rp2,1 miliar. okdiario.com
Kapten timnas Cristiano Ronaldo juga memiliki mobil supercar Bugatti Veyron yang mempunyai akselerasi dari 0 sampai 100km per jam hanya dalam 2,6 detik yang dibelinya pada 2016 seharga 1,7 juta euro atau sekitar Rp25,3 miliar. Instagram/@cristiano
Cristiano Ronaldo yang telah merah Ballon d'Or untuk keempat kalinya juga memiliki mobil AMG GLE 63 yang berkekuatan 612 tenaga kuda dengan kecepatan puncak 250km per jam dengan harga 127.000 euro atau sekita Rp1,9 miliar. Instagram/@cristiano
Bintang Juventus Cristiano Ronaldo juga memiliki Ferrari F12 TDF yang dibuat 799 unit dan diklaim sebagai salah satu mobil favorit CR7 yang dibelinya seharga 350.000 euro atau sekitar Rp5,2 miliar. Instagram/@cristiano
Cristiano Ronaldo berpose dengan mobil Mercedes AMG G63 yang diberikan kekasihnya Georgina Rodriguez, sebagai kado ulang tahun ke-35 seharga 600.000 euro atau Rp8,9 miliar. Instagram/@cristiano