Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Cara Membaca Simbol pada Label Pakaian

Ada lima elemen kunci pada label pakaian. Bagaimana cara memahaminya?

24 Agustus 2016 | 14.55 WIB

Ilustrasi belanja pakaian lebaran. TEMPO/Muhtar
Perbesar
Ilustrasi belanja pakaian lebaran. TEMPO/Muhtar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Setiap membeli pakaian baru, ada label yang tertera di sana. Pada label itu tercantum cara mencuci pakaian dalam bentuk simbol dan kata-kata. Terkadang label ini membuat bingung karena kita tidak memahami apa artinya.

Ada simbol, misalnya, angka atau titik yang mewakili suhu dan tanda batang atau bar yang menandakan kekuatan siklus mencuci. Semakin banyak tanda batang, artinya pakaian bisa dicuci dalam suhu yang semakin tinggi. Sedangkan semakin sedikit bar, artinya Anda bisa menyetel putaran mesin cuci dengan sangat lembut.

“Simbol-simbol tersebut muncul di label pakaian pada akhir 1950-an," kata Direktur Kuratorial Fashion History Museum Jonathan Walford, seperti dilansir Huffington Post. Simbol yang menandakan pemakaian suhu serta ukuran metrik dibuat berdasarkan sistem yang diterapkan di Eropa dan Amerika.

Jika Anda mengetahui dan mematuhi arti simbol pada label, itu sangat berarti, karena akan memperpanjang umur pakaian. Federal Trade Commission menyatakan ada lima elemen kunci pada label pakaian: cara mencuci, cara menggunakan pemutih, cara mengeringkan, cara menyetrika, dan peringatan tambahan.

NIA PRATIWI

Berita lainnya:
4 Pelajaran Keuangan dari Olimpiade Rio 2016
5 Kelakuan Anak yang Bikin Orang Tua Sakit Hati
Ivan Gunawan Bilang Followernya Edan, Nyontek Lalu Nge-Tag




Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Rini Kustiani

Rini Kustiani

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus