Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Gaya Rambut Lebaran yang Pas untuk Remaja dan Dewasa

Untuk wanita muslim yang tidak menggunakan hijab, ada beberapa gaya rambut yang mudah dibuat dan tahan lama.

8 Juni 2018 | 13.56 WIB

Gaya rambut dengan turban untuk Lebaran. Fustany.com
Perbesar
Gaya rambut dengan turban untuk Lebaran. Fustany.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Tidak terasa sebentar lagi sudah hari Lebaran. Di hari istimewa ini, muslim banyak melakukan kegiatan silaturahmi dengan keluarga dan teman dekat. Banyak wanita ingin terlihat maksimal di hari Lebaran. Untuk wanita muslim yang tidak menggunakan hijab, ada beberapa gaya rambut yang mudah dibuat dan tahan lama.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Hairstylist Anda Arussa mengatakan gaya rambut yang cocok untuk hari Lebaran adalah gaya rambut yang bisa tahan lama saat melakukan berbagai acara. Sedangkan wanita remaja atau yang masih belum menikah biasanya memiliki gaya rambut yang berbeda dengan gaya rambut untuk para ibu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Kalau hairdo di hari Lebaran untuk anak muda mungkin lebih sederhana. Bisa membuat ponytail cantik yang pasti tahan lama banget, atau cepol di atas tapi dibuat sedikit messy di depan,” ujar Anda, di Hard Rock, Jakarta Selatan, Rabu, 6 Juni 2018.

Kim Kardashian dengan kerudung dan pakaian muslim putih saat pemotretan untuk sebuah majalah. Dailymail.co.uk

Sedangkan untuk wanita dewasa biasanya lebih mewah dan elegan. “Biasanya bagi yang tidak menggunakan hijab akan pakai kerudung yang masih menunjukkan sasakan rambut,” tutur Anda. Jenis kerudung ini akan terlihat mewah dengan gaya rambut sanggul rapi. Tidak perlu terlalu heboh, tapi tetap terlihat lebih dewasa dan anggun dibanding gaya rambut biasa.

Tentunya gaya rambut juga bisa disesuaikan dengan busana dan makeup yang digunakan. Bila busana sederhana, gaya rambut juga tidak boleh terlalu heboh. Makeup dapat membuat bentuk wajah sesuai dengan gaya rambut pilihan. Karena itu, semuanya harus disesuaikan agar terlihat maksimal.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus