Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

John Mayer Gagal Konser Karena Jalani Apendektomi, Apa Itu?

Penyanyi sekaligus penulis lirik, John Mayer pada Selasa 5 Desember 2017 menjalani operasi usus buntu, menyusul kondisi kesehatannya yang memburuk.

7 Desember 2017 | 14.42 WIB

Front Page Cantik. Perawatan John Mayer. Getty Images
Perbesar
Front Page Cantik. Perawatan John Mayer. Getty Images

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi sekaligus penulis lirik, John Mayer pada Selasa 5 Desember 2017 menjalani operasi usus buntu, menyusul kondisi kesehatannya yang memburuk.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Padahal, Mayer seharusnya berada di sebuah konser di New Orleans. Namun, karena kondisi kesehatan sang penyanyi, maka konser pun ditunda, ungkap pihak Dead & Company dalam akun Twitter mereka.

Baca juga:
Istri Ulang Tahun, Begini Romantisme Ahok di Instagram
Kenali 3 Vaksin Difteri dan Apa Pentingnya Imunisasi Lanjutan?

"Pagi ini, John Mayer dirawat di rumah sakit untuk mendapatkan apendektomi darurat, kondisi ini memaksa konser pada 5 Desember di New Orleans ditunda," cuit mereka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seperti disebutkan dalam Sebuah artikel tentang Apendektomi di WebMD dan HealthLine, Disebutkan bahwa apendektomi adalah operasi yang dilakukan pada penderita apendisitis.

Apendisits atau radang usus buntu ini hampir selalu merupakan keadaan darurat medis yang memerlukan pembedahan segera untuk menyingkirkan usus buntu.

Apendisitis terjadi saat usus buntu yang berbentuk tabung tersumbat, seringkali oleh benda asing, atau kanker. Penyumbatan juga bisa terjadi akibat infeksi, karena apendiks membengkak sebagai respons terhadap infeksi di tubuh. Saat dinding usus buntu mengembang, bukaannya secara perlahan akan ditutup.

Gejala klasik dari radang usus buntu biasanya sakit yang sangat di dekat pusar atau perut bagian atas. Rasa sakit yang amat sangat akan terasa ke perut bagian kanan bawah saat bergerak. Gejala lainnya kehilangan selera makan, mual atau muntah, pembengkakkan perut, demam tinggi, dan tidak bisa kentut.

Baca juga: 95 Persen Pria Peduli Penampilan Kulit Mereka

Waktu pemulihan untuk apendektomi bervariasi dan tergantung pada jenis prosedur, jenis anestesi, dan komplikasi yang mungkin berkembang setelah operasi berlangsung. Misalnya, apendektomi laparoskopi dapat dilakukan secara rawat jalan sehingga pasien dapat dipulangkan untuk melakukan pemulihan di rumah. Sementara metode terbuka mungkin memerlukan waktu menginap atau waktu yang lebih lama untuk dipulangkan ke rumah.

Aktivitas normal dapat dilanjutkan dalam beberapa hari namun pemulihan penuh mungkin memakan waktu 4 sampai 6 minggu, dan selama itu aktivitas berat harus dihindari.

Dead & Company berada di ambang akhir tur konser musim gugur mereka, dengan hanya dua jadwal lagi yang tersisa, yakni di Orlando, Florida pada 7 Desember) dan Sunrise, Florida pada 8 Desember.

John Mayer telah menghabiskan sebagian besar tahun 2017 ini memfokuskan diri pada karya solonya, setelah merilis album "The Search for Everything" dan single "Still Feel Like Your Man" pada musim semi yang lalu, demikian seperti dilansir laman Digital Spy.

BISNIS.COM l HEALTHLINE l WEBMD l SDJ

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus