Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Koperasi Gagasan Bung Hatta Terbit Lagi

Gagasan dan pemikiran Bung Hatta soal koperasi diterbitkan kembali dalam sebuah buku berjudul Membangun Koperasi dan Koperasi Membangun.

11 September 2015 | 22.01 WIB

Pengunjung memotret miniatur patung Sukarno-Hatta dalam acara diskusi di Gedung Pola, Jakarta, 6 Juni 2015. Diskusi tersebut membahas peringatan 114 tahun bung Karno, 70 tahun lahirnya Pancasila, dan dan 37 tahun yayasan bung Karno. TEMPO/ Aditia Noviansy
Perbesar
Pengunjung memotret miniatur patung Sukarno-Hatta dalam acara diskusi di Gedung Pola, Jakarta, 6 Juni 2015. Diskusi tersebut membahas peringatan 114 tahun bung Karno, 70 tahun lahirnya Pancasila, dan dan 37 tahun yayasan bung Karno. TEMPO/ Aditia Noviansy

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gagasan dan pemikiran Bung Hatta soal koperasi diterbitkan kembali dalam sebuah buku berjudul Membangun Koperasi dan Koperasi Membangun.

Peluncuran buku dilakukan di Gedung Kementerian Koperasi dan UKM Jakarta, Jumat, 11 September 2015, dan dihadiri putri sulung Bung Hatta Meutia Hatta, Mantan Ketua Umum Dekopin Sri Edi Swasono, serta Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Agus Muharram.

Selain itu hadir ekonom Dawam Rahardjo, budayawan Jaya Suprana, Ketua Akses Suroto, dan sejumlah tokoh koperasi Indonesia.

Meutia Hatta dalam Pidato Membangun Koperasi dan Koperasi Membangun mengatakan diterbitkannya kembali buku itu relevan dengan budaya bangsa Indonesia yang menghemat asas gotong royong.

"Dalam koperasi manusia diingatkan untuk selalu bekerja sama, jangan tergantung dengan orang lain," katanya.

Buku berjudul Membangun Koperasi dan Koperasi Membangun merupakan buah karya pemikiran intens Muhammad Hatta.

Upaya penerbitan ulang yang telah dirintis sejak 1971 itu bertujuan untuk mewujudkan sendi utama yang mendidik dan memperkuat demokrasi sebagai cita-cita bangsa yang selalu didengungkan Bung Hatta.

Buku itu kembali diterbitkan oleh Kompas yang diprakarsai Koperasi Nasional AKU MANDIRI dan Kementerian Koperasi dan UKM.

Ketua Koperasi Nasional Reza Fabianus yang turut serta merintis upaya penerbitan buku itu mengatakan penerbitan buku itu menjadi arena langkah kecil bagi koperasi Indonesia untuk semakin maju.

"Ini sumbangan pemikiran yang progresif yang harus dipelihara dan diperkenalkan terus kepada generasi muda kita," katanya.

Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Agus Muharram berharap buku itu bisa menjadi refleksi bersama agar bisa berperan bagi segenap pemangku kepentingan bangsa.

"Saya sangat menghargai upaya penerbitan kembali buku ini. Saya mengajak mari kita semua memilikinya lalu BCL yaitu baca, camkan dan laksanakan," katanya.

Buku itu memuat tentang gagasan dan pemikiran Bung Hatta pada hari koperasi nasional meliputi renungan hari koperasi, koperasi jembatan ke demokrasi ekonomi, sampai dimanakah koperasi, pendidikan koperasi, koperasi dan pembangunan, koperasi dalam semangat perbuatan, membangun koperasi, dan tinjauan koperasi.

Hal lain yang juga termaktub dalam buku itu di antaranya ekonomi Indonesia di masa datang, koperasi di Indonesia, koperasi sebagai institut pendidikan auto-aktivita dan budi pekerti ekonomi murni, kita membangun, pidato dalam Rapat Besar Tokoh-Tokoh Koperasi seluruh Indonesia mengenai UU Koperasi di Lembang 2 Mei 1958, pendidikan menengah koperasi, memperbaiki nasib bersama dengan koperasi, koperasi kembali ke jalan yang benar, dan cita-cita koperasi dalam pasal 33 UUD 1945.

Ceramah pada Rapat Anggota Tahunan XV Pusat Koperasi Pegawai Negeri Jakarta Raya dan The Needs of Co-Operative Organization in Developing Region and the Contribution the ICA Can Make Toward Them.

ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saroh mutaya

Saroh mutaya

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus