Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo telah mengevaluasi kinerja para menteri Kabinet Kerja. Dari situ Jokowi akan memutuskan siapa-siapa saja menteri yang layak untuk dipertahankan, digeser, atau dikeluarkan dari kabinet.
Memperhatikan rencana bongkar pasang kabinet itu, drummer Slank, Bimbim, mengatakan sudah mengantongi sejumlah nama bagus untuk mengisi jabatan menteri.
"Kalau Pak Jokowi mau ganti menteri dan membutuhkan nama-nama orang baik, gua bantu," ujar penggagas grup Slank ini di Jakarta, Rabu, 24 Juni 2015. "Gue banyak ngantongin stok nama bagus buat menteri, nih."
Sayang, Bimbim ogah buka mulut ketika ditanya siapa saja nama-nama calon menteri yang akan dia ajukan. "Lihat empat bulan lagi-lah. Tunggu sampai Oktober," ujar pemilik nama lengkap Bimo Setiawan Almachzumi ini.
Meski punya sejumlah nama untuk diusulkan sebagai pengganti menteri yang ada, Bimbim menyarankan agar reshuffle kabinet dilakukan dalam tempo setahun setelah seorang menteri menjabat. Tujuannya, mereka patut diberi kesempatan untuk menunjukkan kinerjanya.
Karena itu, Bimbim menilai jika perombakan kabinet dilakukan dalam waktu dekat ini, maka itu tidak adil bagi para menteri yang sedang menjabat.
DINI TEJA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini