Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO, Jakarta - Kisah cinta segitiga antara Si Doel, Sarah dan Zaenab akan segera berakhir. Doel harus memutuskan siapa diantara Sarah dan Zaenab yang akan menjadi pendamping hidupnya untuk selamanya. Siapapun pilihan Si Doel itu akan ditampilkan dalam film Akhir Kisah Cinta Si Doel yang akan tayang 23 Januari 2020 mendatang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Meskipun akan berakhir, Cornelia Agatha, pemeran Sarah, tidak pernah merasa khawatir akan kehilangan ikatan dengan para pemeran film yang telah menemaninya selama 27 tahun.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Cornelia sudah menganggap para pemain dalam serial Si Doel itu sebagai keluarga nya sendiri. "Hubungan kita udah mendarah daging, sesibuk apapun (menyempatkan bertemu). Kekeluargaan tak akan pernah hilang sampai kapan pun." katanya saat ditemui dalam rangkaian Touring Stasiun Si Doel, Rabu, 15 Januari 2020.
Artis berdarah campuran Belanda - Indonesia ini mengaku bakal sedih dan kehilangan banyak momen bila Si Doel benar-benar tak berlanjut, terutama kebersamaan saat proses syuting. "Susana kerja bersama tiba-tiba berhenti" katanya. Para pemain film Akhir Kisah Cinta Si Doel menyapa penggemar dalam rangkaian touring stasiun. di Stasiun Pasarminggu, Jakarta pada hari Rabu, 15 Januari 2020. TEMPO/M RYAN H
Karena itulah, pemeran Sarah ini berharap suatu saat bisa bekerja sama kembali baik dalam film Si Doel maupun produksi lainnya. Menurut Cornelia Agatha, kisah cinta Si Doel memang telah berakhir tapi kehidupan Doel masih berlanjut.
"Soal kehidupan doel itu tidak menutup kemungkinan masih bisa berlanjut. Karena kisah Doel ini merupakan cerminan kehidupan sehari-hari masyarakat, jadi dari situ bisa ditarik cerita-cerita baru yang segar," katanya.
Suti Karno alis Atun juga berpandangan serupa. Menurutnya kisah si Doel masih bisa ditarik lagi menjadi cerita yang panjang. "Karena kita kan udah punya penerus, ada anaknya Doel, ada anak gue, dari situ bisa dijadikan cerita," tuturnya.
M RYAN HIDAYATULLAH