Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Hits Para Rocker Wanita 90-an Menggema Lagi di Gran Melia

Hits dari Roxette, Alanis Morisette dan lagu-lagu rock era 1990-an dari lady rocker dihadirkan Gran Melia Jakarta, untuk menghibur warga Jakarta.

13 November 2019 | 07.22 WIB

Dolores O'Riordan, vokalis band rock asal Irlandia, The Cranberries meninggal dunia pada usia 46 tahun. Dolores O'Riordan meninggal dunia di sebuah hotel saat berada di London untuk sesi rekamanan. instagram.com
Perbesar
Dolores O'Riordan, vokalis band rock asal Irlandia, The Cranberries meninggal dunia pada usia 46 tahun. Dolores O'Riordan meninggal dunia di sebuah hotel saat berada di London untuk sesi rekamanan. instagram.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -  Gran Melia Jakarta mengadakan acara hiburan di Gin Garden 69, sebuah pelataran samping El Bombon, pada Kamis, 14 November 2019, dimulai pukul 18.00.

Acara itu akan mementaskan musik dengan lagu-lagu dari Roxette, The Cranberries, dan Alanis Morisette. Spring Butterflies menjadi grup musik yang mementaskan lagu-lagu tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo


Para tamu akan bernostalgia mendengarkan lagu-lagu di antaranya Listen To Your Heart (Roxette), It Must Have Been Love (Roxette), Zombie (The Cranberries), Linger (The Cranberries), Head Over Feet (Alanis Morisette), You Oughta Know (Alanis Morisette).
 
Berbagai lagu Roxette, The Cranberries, Alanis Morisette yang terkenal pada 1990-an itu, bakal menghibur para pengunjung. Ada tiga penyanyi yang masing-masing akan menyanyikan lagu-lagu dari musikus kenamaan itu.

Pengunjung yang ingin menikmati acara di Gin Garden 69 itu, dikenai biaya harga Rp280.000 per orang dan Rp150.000 per orang untuk First Drink Charge (FDC).

Sambil menikmati musik, pengunjung bisa sambil bersantap makanan, di antaranya ayam bumbu cayenne, iga panggang saus barbeque, ikan kakap merah, salmon dalam foil dengan ramuan mentega, kentang panggang, serta jagung bakar. Ada pula menu salad, serta berbagai kudapan lainnya.

 
 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus