Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Penampilan Heboh Agnez Mo di PRJ Tuai Komentar Netizen  

Agnez Mo mem-posting foto-foto manggungnya pada Senin, 22 Juni 2015, di Twitter dan Instagram, dan langsung mendapat komentar dari para netizen.

25 Juni 2015 | 01.51 WIB

Agnes Monica. instagram.com
Perbesar
Agnes Monica. instagram.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bukan Agnes Monica kalau penampilannya tak dinilai kontroversi dan menuai komentar. Dari yang mengkritik hingga memuji. 

Yang terbaru adalah penampilan biduanita yang biasa disapa Agnez Mo ini di panggung Pekan raya Jakarta (PRJ) Kemayoran pada Minggu malam, 21 Juni 2015. Penyanyi kelahiran Jakarta, 1 Juli 1986, ini menarik perhatian dengan mengenakan pakaian colourful dan celana supermini berwarna hijau muda dengan rumbai-rumbai. Dia juga memakai topi warna hitam dan putih yang bertulisan "AM" dan sepatu sneaker Converse warna putih. 

Sebelumnya, melalui Twitter dan Instagram dengan akun @agnezmo, dia menulis, "jetlaggin!!! but super happy I'll be here in Jakarta for 5 days!!!" tulisnya pada 18 Juni. 

Agnez Mo mem-posting foto-foto manggung-nya itu pada Senin, 22 Juni 2015, pada akun Twitter dan Instagram-nya, yang langsung mendapat komentar dari para netizen. Sebagian bernada kritik pedas, tapi ada juga yang memuji. 

Seperti akun @nevancius yang menulis, "Ntah knapa ga suka style agnez lately. Ngasal tp ga keren. Aku kira agnez lebih kreatif dr pada hmmm..."

Ada juga akun @fitrigey087 yang menulis, "Woi.... puasa sadar dong Nez, katanya diva dunia kok kampungan sih LOL."

"Heloo.. kok macam orang gila pakaiannya aneh," tulis akun @tonnyoweblits. Hal yang sama juga dikatakan akun @supriantodamanik199304, "Gilak ni orang." 

Namun akun @fikriimamn justru mengomentari, "@supriantodamanik199304, Jangan asal ngatain org gila, kamu pasti enggak paham mode dan kreativitas. Kmu tuh gak tw soal music, kmu cuma tau mkn tidur."

Kemudian akun @christian_agusto menuliskan, "You perfech Agnez Mo."

Pujian juga dituliskan akun @adeellisrkt, "Kamu adalah seorang wanita karir yg begitu menginspirasi aku,sukses terus untuk mu kak I love you@agnezmo."

HADRIANI P.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hadriani Pudjiarti

Hadriani Pudjiarti

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus