Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta -Penyanyi Agnes Monica alias Agnez Mo dikabarkan tengah dekat dengan pemain naturalisasi Indonesia kelahiran Belanda, Raphael Maitimo. Agnez Mo beberapa kali tertangkap kamera sedang jalan berdua. Yang terbaru adalah saat Raphael mendapat kejutan di hari ulang tahunnya, Selasa, 17 Maret 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dalam video yang diunggah di sejumlah akun gosip, Raphael tampak datang ke sebuah cafe bersama Agnez Mo yang terlihat kompak mengenakan pakaian berwarna hitam. Seorang sahabat memberikan kue ulang tahun untuk Raphael dan Agnez membantu memegang kue tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Banyak warganet yang ikut berkomentar dan menganggap Agnez bukanlah perempuan matrealistis, karena selama ini Agnez dekat dengan pria-pria yang menurut netizen sederhana. “Ini menunjukan kalau Ci Mo milih pasangan bukan dari materi dan popularitas, asal cocok,” tulis pemilik akun @evhy2089 dalam kolom komentar.
Pada video lainnya yang diunggah akun Instagram @mimi.julid pada Rabu, 18 Maret 2020, keduanya menggunakan pakaian serba putih. Raphael Maitimo memakai tuxedo, serasi dengan Agnez yang mengenakan gaun putih panjang berpotongan dada rendah. Mereka berdua terlihat menghabiskan makan malam berdua saja di salah satu restoran mewah di Jakarta.Raphael Maitimo. ANTARA/Prasetyo Utomo
Pada hari ini, Kamis, 19 Maret 2020, Raphael Maitimo yang baru saja berulang tahun ke 36 itu mengunggah Instagram Story foto dirinya yang sedang memeluk pinggang Agnez Mo. Keduanya terlihat berpose candid, sedang tertawa kecil. Instagram Story tersebut lalu diunggah kembali oleh Agnez Mo.
Namun, sampai saat ini belum ada konfirmasi apakah keduanya memang sedang menjalin kasih atau hanya teman biasa. Sebelumnya, Agnez Mo berpacaran dengan seorang pruduser asal Amerika Serikat, Jeff Kopchia. Namun sayang, hubungan keduanya dikabarkan kandas pada akhir Juni 2019.
ALFI SALIMA PUTERI