Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Internasional

Top 3 Dunia: Indonesia-Slovenia Dukung Palestina hingga Nelayan Merauke Ditangkap Australia

Berita Top 3 Dunia pada Kamis 27 Juni 2024 diawli oleh Menlu Retno Marsudi menghadiri rapat bilateral dengan Menteri Luar Negeri Slovenia

28 Juni 2024 | 06.00 WIB

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi (kiri) dan Menlu Slovenia Tanja Fajon (kanan) bertemu di Ljubljana pada Rabu 26 Juni 2024. ANTARA/HO-Kemlu RI.
Perbesar
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi (kiri) dan Menlu Slovenia Tanja Fajon (kanan) bertemu di Ljubljana pada Rabu 26 Juni 2024. ANTARA/HO-Kemlu RI.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia pada Kamis 27 Juni 2024 diawlai oleh Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menghadiri rapat bilateral dengan Menteri Luar Negeri Slovenia Tanja Fajon di Ljubljana, Slovenia pada Rabu, 26 Juni 2024 soal kerja sama ekonomi kedua negara.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Adapun di urutan kedua, Indonesia dan Slovenia sepakat untuk bekerja sama memperjuangkan hak-hak Palestina, yang tengah menghadapi serangan besar-besaran dari Israel di Jalur Gaza.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sementaradi urutan ketiga, Konsulat RI di Darwin, Australia tengah menangani kasus 15 orang nelayan asal Merauke, Papua Selatan yang ditangkap otoritas Australia pekan lalu.

Berikut berita Top 3 Dunia selengkapnya.

1. Indonesia dan Slovenia Memperkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menghadiri rapat bilateral dengan Menteri Luar Negeri Slovenia Tanja Fajon di Ljubljana, Slovenia pada Rabu, 26 Juni 2024. Pertemuan itu mendiskusikan kerja sama ekonomi kedua negara hingga Persetujuan Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Uni Eropa (Indonesia-EU CEPA).

Lawatan tersebut merupakan kunjungan kerja pertama seorang menlu RI ke Slovenia dalam 21 tahun ke belakang, dengan kunjungan terakhir dilakukan oleh Menlu Hassan Wirajuda. Sementara, Menlu Fajon kunjungan kerja ke Indonesia pada Mei 2023. Retno menggambarkan kunjungan ke Ljubljana ini sebagai upaya menyambung kembali hubungan bilateral.

Baca berita selengkapnya di sini

2. Indonesia dan Slovenia Sepakat Perjuangkan Bersama Hak-hak Palestina

Indonesia dan Slovenia sepakat untuk bekerja sama memperjuangkan hak-hak Palestina, yang tengah menghadapi serangan besar-besaran dari Israel di Jalur Gaza. Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri Luar Negeri Tanja Fajon mendiskusikan hal tersebut dalam pertemuan bilateral di Ljubljana, Slovenia pada Rabu, 26 Juni 2024.

“Dalam pertemuan bilateral, kita sepakat untuk bekerja sama mengupayakan perdamaian dan memperjuangkan hak-hak Palestina,” kata Retno dalam keterangan pers pada Kamis, 27 Juni 2024.

Baca berita selengkapnya di sini

3. Konsulat RI Tangani Kasus Nelayan Merauke yang Ditangkap Otoritas Australia

Konsulat RI di Darwin, Australia tengah menangani kasus 15 orang nelayan asal Merauke, Papua Selatan yang ditangkap otoritas Australia pekan lalu, kata Kementerian Luar Negeri. Kelima belas nelayan tersebut bekerja di kapal motor nelayan (KMN) Nurlela dan KMN Putra Ikhsan Jaya. Judha Nugraha, Direktur Pelindungan Warga Negara Indonesia (WNI) Kementerian Luar Negeri, mengatakan Konsulat RI di Darwin telah melakukan akses kekonsuleran untuk menemui para nelayan.

“Mereka dalam kondisi sehat dan masih dalam masa karantina,” kata Judha kepada wartawan, Kamis, 27 Juni 2024.

Baca berita selengkapnya di sini

NABIILA AZZHARA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus