Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Newsletter

Ketika Batman Belum Terkenal

The Batman menyuguhkan kisah yang berbeda. Film Matt Reeves yang tayang awal Maret lalu itu menampilkan Batman muda, saat dia belum populer.

25 Maret 2022 | 15.44 WIB

Ketika Batman Belum Terkenal
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEROKA
25 Maret 2022

Kota Gotham Hingga Pencemaran Tai

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

The Batman menyuguhkan kisah yang berbeda. Film Matt Reeves yang tayang awal Maret lalu itu menampilkan Batman muda, saat dia belum populer di Kota Gotham. Bruce Wayne alias Batman dikisahkan baru dua tahun mengenakan topeng untuk diam-diam memerangi kejahatan pada malam hari. Batman muda ini juga digambarkan belum lihai berkelahi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam The Batman, Reeves menunjukkan pahlawan Kota Gotham itu berbeda dengan versi lainnya. Ia membawa Batman pada khitahnya sebagai detetktif, karakter yang melekat pada Batman dalam komik sebagai “The World Greatest Detective”. Karakter ini belum gamblang terjadi dalam film Batman sebelumnya, dari Batman (1989) dan Batman Returns (1992) yang diperankan Michael Keaton, Batman Forever (Val Kilmer, 1995), Batman and Robin (George Clooney, 1997), trilogi The Dark Knight (Christian Bale, 2005, 2008, dan 2012), serta Batman v Superman: Dawn of Justice (2016) dan Justice League (2017) yang dibintangi Ben Affleck.

Boleh dibilang, Batman versi Reeves ini terasa lebih segar karena menyuguhkan perspektif Batman sebagai detektif andal. Sisi itu selama ini belum banyak dieksplorasi karena condong ke berantemnya, Bruce Wayne sejak kecil; Bruce Wayne yang matang, tak kaku kepada perempuan, bersenang-senang dengan kekayaan untuk menutupi jati dirinya sebagai Batman.

Selamat membaca ulasan The Batman.

Nurdin Kalim
Redaktur Utama

SELINGAN
Ketika Batman Belum Terkenal

Batman belum terkenal di Kota Gotham. Saat ia masih 30-an mengalami krisis eksistensial, orang menganggapnya si aneh berjubah. Sutradara Matt Reeves membesut Robert Pattinson sebagai Batman sang detektif, pengusut kriminalitas, di Kota Gotham karakter asli Batman dalam komik.


Musuh-musuh Bebuyutan Batman

Dalam setiap film Batman selalu muncul musuh bebuyutan. Kali ini Riddler. Apa bedanya dengan Joker dan musuh-musuh Batman lain?


BUKU
Bertolak dari Gagasan Claire Holt

Buku Estetika Nusantara yang merupakan bunga rampai tulisan para peneliti kiwari ini menelusuri sejarah seni di Indonesia dan ide perubahan yang ditawarkan Claire Holt. Apa gagasan Holt?

SOSOK

Alegra Wolter
Ia dokter pertama yang berterus terang dengan gendernya. Ia seorang transpuan. Bagaimana kisahnya?

LINGKUNGAN

Sudah Langka Tercemar Tinja
Air kita semakin langka karena penyedotan dan kehilangan hutan. Air yang ada pun tercemar tai. Kenapa?

WAWANCARA

Andi Widjajanto
Ia menjadi Kepala Staf Presiden di periode pertama cabinet Presiden Joko Widodo. Lalu tersingkir karena berkonflik dengan elite PDIP. Ia kini menjadi Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional. Andi Widjajanto bicara soal perpanjangan masa jabatan presiden. Benarkah ia salah satu orang Jokowi yang menggagas ide yang bertolak belakang dengan konstitusi ini?

Nur Haryanto

Pemerhati olahraga, mantan wartawan Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus