Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Jeka Saragih, petarung MMA asal Batam memenangi laga internasional pertama One Pride MMA Pro Never Quit, dalam fight night 32 di Stadion Tenis Indoor GBK Senayan, Sabtu 21 September 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Jeka mengalahkan petarung asal Filipina, Mhan John Manahan di ronde 1 dalam laga non gelar internasional 3 ronde. Jeka memenangi duel lewat naked rear choke, yang tak mampu diatasi Manahan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Saya senang sekali mampu memenangi pertarungan internasional pertama, dan Ini sungguh memotovasi saya untuk berprestasi lebih baik lagi,” kata Jeka.
Semula pertarungan diperkirakan bakal alot. Namun Jeka yang tampil agresif mampu menguasai pertarungan dengan cepat.
Dia mampu membawa Manahan ke pertarungan ground yang ternyata tak terlalu dikuasai petarung Filipina tersebut. Jeka melakukan kontrol belakang, lantas mencekik leher sang lawan, dan membuatnya menyerah sebelum kehabisan nafas.
Laga berakhir, dan Jeka Saragih memenangi pementasan internasional pertama One Pride MMA Pro Never Quit di Fight Night 32.