Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

UFC: Jack Della Maddalena Ditantang Islam Makhachev

Maddalena juara baru kelas welter 77,2 kilogram UFC menanggapi tantangan dari Islam Makhachev yang ingin merebut gelarnya

17 Mei 2025 | 00.16 WIB

Petarung UFC Jack Della Maddalena. Dok. JackDellaMaddalena
Perbesar
Petarung UFC Jack Della Maddalena. Dok. JackDellaMaddalena

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

JACK Della Maddalena juara baru kelas welter 77,2 kilogram Ultimate Fighting Championship (UFC) menanggapi peringatan dari Islam Makhachev. "Ayo rebut," kata Jack Della Maddalena dikutip dari situs web MMA Fighting. Maddalena mendapat gelar juara tersebut setelah mengalahkan Belal Muhammad dalam laga utama UFC 315 di Montreal, Kanada, Minggu, 11 Mei 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Sebelumnya, Mackhachev mengatakan ia ingin naik kelas untuk mengejar gelar juara keduanya di kelas welter. Ia menanggapi kemenangan Jack Della Maddalena yang membuka peluang baginya untuk meraih gelar juara dua divisi. "Saatnya menjadi juara ganda," kata Islam Mackhachev.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dikutip dari ESPN, Jack Della Maddalena lahir di Perth, Australia, pada 9 Oktober 1996. Jack Della Maddalena menjadi ramai di publik karena kemenangannya merebut gelar juara di kelas welter 77,1 kilogram. Maddalena juara UFC ketiga dari Australia setelah juara kelas menengah Robert Whittaker dan juara kelas bulu Alexander Volkanovski. 

Tentang Maddalena

Maddalena menjadi juara baru kelas welter UFC setelah kemenangan angka atas Belal Muhammad yang berlangsung lima ronde, dikutip dari Antara, Minggu, 11 Mei 2025.

Kemenangan itu membuka jalan bagi jawara divisi kelas ringan 70,3 kilogram Islam Makhachev yang sebelumnya mengurungkan niatnya naik ke divisi kelas welter. Ia urung Belal Muhammad merupakan teman dan rekan satu timnya. Makhachev juga mengirimkan pesan langsung kepada Maddalena. "Kamu bukan Volk. Saya akan menunjukkan tingkatan yang berbeda. Jaga sabuk saya tetap bersih," kata Makhachev. Volk yang ia maksud Alexander Volakanovski yang pernah dikalahka Makhachev, sehingga ia akan menunjukkan kemampuan yang berbeda di oktagon.

Maddalena menyambut rencana pertarungan melawan Makhachev. Ia bersedia mempertaruhkan gelar juara yang baru diraih dengan melawan Makhachev jika UFC menginginkan laga tersebut. Menurut dia, Makhachev layak mendapat kesempatan perebutan gelar jika ia ingin maju. "Namun saya kira itu bukan keputusan saya, itu tergantung pada UFC," katanya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus