Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
INFO JABAR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun Ke-78 Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Senin, 21 Agustus 2023. Upacara diikuti 600 pegawai dari Kanwil Kemenkum-HAM Jabar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Gubernur Ridwan Kamil mengungkapkan, pelaksanaan peringatan HUT Ke-78 Kemenkumham di Jabar menjadi yang pertama se-Indonesia dilakukan di lapangan secara meriah dengan menghadirkan tarian kolosal dan marching band dari Kemenkumham.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Ini adalah upacara pertama (HUT Kemenkumham) di Indonesia secara besar-besaran kami izinkan dan muliakan di lapangan Gasibu," ucap Ridwan Kamil.
Pada kesempatan itu Ridwan Kamil mengapresiasi sinergi antara Kemenkumham Jabar dan Pemda Provinsi Jabar dalam mengimplementasikan kerja kolektif hingga mendapatkan apresiasi dari Kemenkumham RI.
"Kita berhasil meraih peringkat pertama implementasi norma, standar, prosedur, dan kriteria (NSPK). Ini menegaskan bahwa kita semua profesional dalam bekerja," tuturnya.
"Kita juga berhasil meraih kinerja terbaik dalam pengelolaan anggaran, nomor dua dari total 84 kementerian/lembaga serta mampu mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian pada 4 Agustus 2023 yang ke-14. Suatu pencapaian yang luar biasa," tegas Ridwan Kamil.
Maka dari itu, Ridwan Kamil berharap prestasi yang telah diraih oleh Pemda Provinsi Jabar dapat dipertahankan, salah satunya Opini WTP. "Saya harapkan tahun depan kita harus dapat meraih yang ke-15, jika Tuhan mengizinkan kita akan meraih Piala Emas. Hal ini merupakan salah satu indikator bahwa kita akuntabel," ujar Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil mengungkapkan pula pada momen peringatan HUT Kemenkumham bahwa insan pengayoman telah menunjukkan aksi nyata yang progresif. Namun demikian ia mengingatkan agar jangan terlena dan cepat merasa puas untuk mempertahankan prestasi yang telah diraih.
"Teruslah pikirkan cara-cara baru dengan berbagai terobosan kreatif dan inovasi baru untuk memberikan kemudahan dalam bekerja dan memberikan pelayanan publik kepada masyarakat, termasuk keberlanjutan dari program-program yang telah saya tetapkan," pungkasnya.(*)