Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hujan Lebat Ancam Pantai Timur Australia, Sydney Banjir dari Semalam

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Banjir menggenangi Camden, South Western Sydney, Australia, 8 Maret 2022. AAP Image/Dean Lewins via REUTERS
Banjir menggenangi Camden, South Western Sydney, Australia, 8 Maret 2022. AAP Image/Dean Lewins via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ribuan warga Kota Sydney Senin malam, 7 Maret 2022, mengungsi akibat banjir setelah hujan lebat mengguyur sebagian besar negara itu. Pagi ini, Badan Meteorologi Australia kembali mengingatkan potensi ancaman banjir di sepanjang pantai timur negara itu.

Sungai-sungai di timur Australia sudah mendekati kapasitasnya menyusul rekor hujan di negara bagian Queensland dan New South Wales selama beberapa pekan terakhir, membuat hubungan antar kora terputus, dan menyapu pertanian, ternak, dan jalan.

Sembilan belas orang tewas, sebagian besar di rumah yang terendam banjir atau di dalam mobil yang berusaha menyeberangi jalan yang banjir.

Peramal cuaca Biro Meteorologi Dean Narramore mengatakan banjir kecil hingga besar terjadi dari perbatasan Queensland hingga Victoria, dengan jarak lebih dari 1.555 kilometer.

"24 jam yang berat atau bahkan 48 jam ke depan," kata Narramore dalam jumpa pers pada Selasa saat ia memperkirakan hujan hingga 120 mm di seluruh Sydney selama 24 jam ke depan, dengan badai akan reda pada Rabu malam.

Hujan lebat melanda Sydney semalam dengan beberapa pinggiran kota terendam hingga 20 centimeter sejak Senin pagi, melebihi curah hujan rata-rata Maret sekitar 140 mm, memicu banjir bandang dan perintah evakuasi cepat di barat daya kota.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Layanan darurat memperkirakan sekitar 70.000-80.000 orang di Greater Sydney menghadapi perintah evakuasi, meskipun tidak semua orang mengikutinya.

"Orang-orang membuat keputusan berdasarkan sejarah masa lalu dan saya pikir peristiwa ini telah menunjukkan bahwa tidak ada sejarah masa lalu yang serupa dengan peristiwa ini," kata Komisaris Layanan Darurat New South Wales Carlene York kepada wartawan.

Frustrasi tumbuh di antara banyak penduduk yang dilanda banjir di kedua negara bagian atas upaya bantuan dan pemulihan yang lambat, dengan listrik dan internet masih padam di beberapa kota ketika kru darurat mencoba membersihkan jalan untuk mengirimkan pasokan penting.

Perdana Menteri Scott Morrison, yang tertinggal dalam jajak pendapat menjelang pemilihan federal Mei, mengatakaN lebih banyak personel pasukan pertahanan dikirim ke daerah-daerah yang terkena dampak banjir.

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Australia Siapkan 20 Program Beasiswa untuk Indonesia Timur

14 jam lalu

Bendera Australia. shutterstock.com
Australia Siapkan 20 Program Beasiswa untuk Indonesia Timur

Pemerintah Australia menyiapkan 20 program beasiswa untuk Indonesia Timur pada tahun ini guna memperkuat hubungan diplomatik.


Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Australia Penny Wong berpidato pada Sesi ke-78 Majelis Umum PBB di New York City, AS, 22 September 2023. REUTERS/Eduardo Munoz
Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

Australia dan Selandia Baru pada Jumat bergabung dengan 141 negara lain untuk mendukung negara Palestina dalam pemungutan suara keanggotaan PBB


Ini 3 Alasan Australia Tingkatkan Jumlah Minimum Tabungan untuk Visa Pelajar

4 hari lalu

ilustrasi visa (pixabay.com)
Ini 3 Alasan Australia Tingkatkan Jumlah Minimum Tabungan untuk Visa Pelajar

Australia meningkatkan jumlah minimum tabungan untuk visa pelajar sebagai upaya menekan angka migrasi yang tinggi.


75 Tahun Hubungan Diplomatik, Kedutaan Besar Australia Roadshow ke ITB

4 hari lalu

Acara
75 Tahun Hubungan Diplomatik, Kedutaan Besar Australia Roadshow ke ITB

Dalam rangka memperingati 75 Tahun Hubungan Diplomatik, Kedutaan Besar Australia mengadakan acara acara "#AussieBanget University Roadshow" di ITB


Migrasi ke Australia Kian Sulit, Batas Minimum Tabungan Visa Pelajar Dinaikkan Jadi Rp 313 Juta

4 hari lalu

Gamelan Bali dari Persatuan Pelajar Indonesia Australia University of New South Wales meramaikan Pasar Malam Indonesia, Rabu (20/4). Foto: KJRI Sydney.
Migrasi ke Australia Kian Sulit, Batas Minimum Tabungan Visa Pelajar Dinaikkan Jadi Rp 313 Juta

Australia memperketat migrasi dengan menaikkan batas tabungan untuk pelajar internasional.


Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda di Indonesia, Ini 5 Negara yang Sudah Menerapkannya

5 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menangis saat memeluk Jenderal Maruli Simanjuntak yang baru dilantik sebagai KSAD di Istana Negara, Jakarta, Rabu 29 November 2023. Luhut yang baru saja pulih hadir menyaksikan sang menantu, Maruli Simanjuntak dilantik menjadi KSAD. TEMPO/Subekti.
Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda di Indonesia, Ini 5 Negara yang Sudah Menerapkannya

Luhut bicara soal kemungkinan diaspora memperoleh kewarganegaraan ganda. Negara mana saja yang sudah menerapkannya?


5 Daftar Negara Tersantai di Dunia, Indonesia Peringkat 1

6 hari lalu

Beberapa negara ini dijuluki negara tersantai di dunia. Hal ini dinilai berdasarkan tingkat kenyamanan hingga suhu udara. Ini daftarnya. Foto: Canva
5 Daftar Negara Tersantai di Dunia, Indonesia Peringkat 1

Beberapa negara ini dijuluki negara tersantai di dunia. Hal ini dinilai berdasarkan tingkat kenyamanan hingga suhu udara. Ini daftarnya.


Gerakan Mahasiswa Pro-Palestina Meluas ke Australia dan Prancis

6 hari lalu

Massa Aksi Palestina berkumpul menjelang rapat umum, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Sydney, Australia 3 Mei 2024. REUTERS/Alasdair Pal
Gerakan Mahasiswa Pro-Palestina Meluas ke Australia dan Prancis

Gejolak demo mahasiswa Pro-Palestina merembet ke Australia dan Prancis, apa yang terjadi?


Kepolisian Australia Menembak Mati Remaja Laki-laki karena Penikaman

7 hari lalu

Layanan darurat di Bondi Junction setelah polisi menanggapi laporan beberapa penikaman di dalam pusat perbelanjaan Westfield Bondi Junction di Sydney, Australia, 13 April 2024. Polisi New South Wales mengonfirmasi seorang pria tertembak dan layanan darurat dipanggil ke Westfield Bondi Junction menyusul laporan tersebut dari beberapa orang yang ditusuk. EPA-EFE/STEVEN SAPHORE AUSTRALIA AND NEW ZEALAND OUT
Kepolisian Australia Menembak Mati Remaja Laki-laki karena Penikaman

Kepolisian Australia mengkonfirmasi telah menembak mati seorang remaja laki-laki, 16 tahun, karena penikaman dan tindakan bisa dikategorikan terorisme


Menyusuri Kota Perth Australia pada Malam Hari, Singgah ke His Majesty's Theatre yang Ikonik

8 hari lalu

Suasana Kota Perth, Australia, di malam hari pada Jumat, 26 April 2024. TEMPO/ JONIANSYAH HARDJONO
Menyusuri Kota Perth Australia pada Malam Hari, Singgah ke His Majesty's Theatre yang Ikonik

Banyak bar dan pub di Kota Perth buka sampai tengah malam, ramai dikunjungi wisatawan dan warga lokal tapi tertib dan bebas asap rokok.