Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Adaptasi untuk MotoGP, Triumph Gantikan Honda Pasok Mesin Moto2  

image-gnews
Tim QMMF Moto2. hondaproracing.com
Tim QMMF Moto2. hondaproracing.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Triumph akan menggantikan Honda sebagai pemasok mesin di kelas Moto2 untuk MotoGP musim 2019. Kehadiran pabrikan motor asal Inggris tersebut akan membuat perubahan yang radikal terhadap kelas Moto2, yang sudah diperlombakan sejak 2010 menggantikan kelas 250 cc.

Triumph akan menghadirkan mesin tiga silinder empat langkah, berkapasitas 765 cc. Kapasitas mesin Moto2 2019 yang dipasok Triumph lebih besar 165 cc, dibandingkan saat ini dengan memakai mesin Honda berkapasitas 600 cc.

"Kami menginginkan sebuah perubahan yang radikal di Moto2. Kami tidak hanya mencari mesin yang kencang, tapi sekaligus awet. Pastinya mesin yang baru nanti harus lebih bagus dibandingkan yang lama," kata Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna sebagai promotor MotoGP.

Baca: MotoGP Catalunya: Dibayangi Kematian Luis Salom Akibat Trek Jelek

Penggantian mesin di Moto2 tidak lain bertujuan untuk membuat para pembalap lebih mudah menyesuaikan diri jika suatu saat harus naik ke MotoGP. Sebab itu mesin yang disediakan Triumph berkapasitas silinder lebih besar, dan memiliki piranti elektronik yang serupa dengan sistem elektronik di mesin MotoGP.

Sejak diperkenalkan dalam MotoGP 2010, balap Moto2 terus menggunakan mesin 600 cc keluaran Honda yang dipakai di motor produksi massal, CBR600. Mesin tipe ini sangat sedikit memanfaatkan piranti elektronik, sehingga seorang pembalap harus banyak melakukan penyesuaian diri jika harus pindah ke MotoGP.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Thailand Resmi Bisa Gelar MotoGP: Kontrak 3 Tahun, Dimulai 2018

Dari sisi kecepatan, Moto2 juga tidak terpaut jauh dengan balap Supersport 600 yang memakai motor produksi massal. Dalam sebuah pengukuran di Sirkuit Phillip Island, Australia, rekor kecepatan World Supersport 600 hanya lebih lambat 0,4 detik dibandingkan rekor Moto2 di sirkuit itu.

Moto2 adalah balapan one make race sebagai pendukung balap MotoGP. Honda menyediakan mesin, sedang tim-tim yang bersaing menggunakan sasis yang dibuat oleh beberapa produsen. Saat ini balap Moto2 2017 diikuti oleh sasis buatan Kalex (Jerman), Suter (Swiss), Speed Up (Italia), KTM (Austria), dan Tech 3 (Prancis).

CRASH | DON

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

3 hari lalu

Fabio Quartararo dan Alex Rins saat berakhsi di MotoGP 2024. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.


Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

5 hari lalu

Pedro Acosta di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.


Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

11 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.


Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

11 hari lalu

Maverick Vinales saat tampil di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.


Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

12 hari lalu

Podium Sprint Race MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales menang, Marc Marquez posisi dua, dan Jorge Martin posisi tiga. (Foto: Red Bull Content Pool)
Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales memenangi sprint race MotoGP Amerika 2024 di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas.


Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

12 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

Maverick Vinales berhasil menjuarai Sprint Race MotoGP Amerika 2024. Marc Marquez finis kedua.


Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

13 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

Jorge Martin memecahkan rekor saat memuncaki sesi latihan secara keseluruhan pada hari pertama rangkaian MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

13 hari lalu

Alex Rins. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

Pembalap Monster Energy Yamaha Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

14 hari lalu

Marc Marquez. (Foto: Gresini Racing)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez bertekad untuk mengakhiri puasa podium kemenangan selama dua tahun pada MotoGP Amerika 2024.


Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

21 hari lalu

Fabio Quartararo. (Foto: Yamaha)
Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo resmi memperpanjang kontrak bersama tim pabrikan Yamaha hingga 2026.