Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gubenur Djarot Ancam Cabut Tiang Kabel Tak Berizin  

Editor

Ali Anwar

image-gnews
Warga memancing di dekat tiang listrik yang rusak di Jembatan di TB Simatupang yang roboh akibat diterjang banjir, Jakarta (15/1). TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo.
Warga memancing di dekat tiang listrik yang rusak di Jembatan di TB Simatupang yang roboh akibat diterjang banjir, Jakarta (15/1). TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah DKI dan Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyepakati pengadaan kabel atau utilitas yang terintegrasi dengan pembangunan di DKI menjadi sistem ducting atau saluran atau media tempat menyalurkan bahan produksi.

"Dinas Bina Marga ketika memperbesar trotoar itu kena langsung untuk ducting, baik itu PLN maupun Telkom dan semua operator, karena banyak sekali operator," kata Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat di Balai Kota, Senin, 28 Agustus 2017.

Baca: Djarot Akan Panggil PLN dan Telkom untuk Benahi Kabel Semrawut

Djarot mengatakan, selama ini, banyak laporan mengenai tiang-tiang operator liar yang dipasang pada malam hari. Sehingga ia berencana mencabut tiang-tiang tak berizin tersebut. Menurut Djarot, jumlah tiang-tiang tak berizin itu ribuan. Di Jakarta Pusat saja ada sekitar 800 tiang ilegal.

"Kami tidak bisa deteksi ini punya siapa. Karena itu, kami akan minta jangan hanya dicabut, tapi cari siapa yang bertanggung jawab supaya dikasih sanksi. Ini ngaco," ujarnya.

General Manager PLN Distribusi Jakarta Raya M. Ikhsan Asaad mendukung kesepakatan itu. Menurut Ikhsan, pengadaan kabel dengan sistem ducting akan membuat Jakarta menjadi kota yang rapi dan nyaman.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebab, banyak kabel-kabel di kawasan Monas dan Ring-1 yang masih semrawut. "Untuk proyek trotoar sudah dibuatkan ducting. Kami sangat senang karena bisa mengembangkan jaringan di situ," kata Ikhsan.

Dengan sistem ducting yang terintegrasi dengan trotoar, Ikhsan menilai hal itu memudahkan perusahaannya. Sebagai contoh, sebelum adanya ducting, kabel-kabel bertegangan 20 ribu volt ditanam di bawah tanah.

Baca juga: Utilitas Kabel DKI Semrawut, Ahok: Tak Rapi, Bakal Dipotong

Jika sedang mengalami gangguan, pihaknya harus menggali dulu tanah untuk melakukan recovery. Padahal untuk menggali tanah saja sudah menghabiskan waktu. "Kabel-kabel kami yang sudah tua dan mau di ganti, tuh, butuh waktu lama sekali. Nah, dengan adanya program ducting oleh pemprov, saya kira menguntungkan," ucapnya.

FRISKI RIANA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

18 hari lalu

Bank DKI. Instagram/@bank.dki
63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.


Antisipasi Listrik Padam saat Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Uji Kehandalan dan Sistem Kelistrikan

32 hari lalu

Suasana kepadatan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta pada H-3 Lebaran atau 19 April 2023, yang merupakan puncak arus mudik Lebaran 2023. TEMPO/JONIANSYAH HARDJONO
Antisipasi Listrik Padam saat Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Uji Kehandalan dan Sistem Kelistrikan

Bandara Soekarno-Hatta melakukan serangkaian pengujian kehandalan jaringan kelistrikan dan sistem cadangan di Terminal 1, 2, dan 3.


Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

54 hari lalu

Ilustrasi kereta MRT (Mass Rapid Transit) di Jakarta, Indonesia.
Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?


Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Petugas mengamati mesin pengolah sampah di TPS3R Ciracas setelah diresmikan Pj Gubernur Heru Budi Hartono di Ciracas, Jakarta Timur, Jumat, 26 Januari 2024. Pada 2023, Pemprov DKI Jakarta telah membangun tujuh titik TPS3R dengan fasilitas mesin pengolah sampah yang diharapkan dapat menurunkan jumlah volume sampah di TPA Bantar Gebang. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.


Infrastruktur Listrik PLN Kini Capai 72.976,30 Megawatt

29 Januari 2024

Infrastruktur Listrik PLN Kini Capai 72.976,30 Megawatt

Sepanjang 2023 berhasil menambah kapasitas pembangkit listrik mencapai 4.182,2 MW. Melampaui target yang ditetapkan dalam Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan 2023.


PLN Kerahkan 240 Personel Amankan Kelistrikan Piala Dunia U-17 di Bandung

7 November 2023

Foto udara Stadion Si Jalak Harupat di Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa 18 Juli 2023. Kemeterian PUPR mencatat, hingga Juli 2023 progres renovasi Stadion Si Jalak Harupat yang direncakanan menjadi sarana pendukung penyelenggaraan Piala Dunia FIFA U-17 telah mencapai 100 persen dengan total anggaran Rp155,17 miliar. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
PLN Kerahkan 240 Personel Amankan Kelistrikan Piala Dunia U-17 di Bandung

Sebanyak 240 personel untuk mengamankan kelistrikan helatan Piala Dunia U-17 itu terdiri dari pegawai PLN dan Tenaga Alih Daya.


Piala Dunia U-17: PLN Jawa Barat Pastikan Kelistrikan Stadion Si Jalak Harupat Aman

6 November 2023

Pekerja melakukan perawatan Stadion Si Jalak Harupat, Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa 18 Juli 2023. | ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Piala Dunia U-17: PLN Jawa Barat Pastikan Kelistrikan Stadion Si Jalak Harupat Aman

PLN Jawa barat memastikan daya pasok kelistrikan aman untuk Piala Dunia U-17 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.


Resmikan Pembangunan PLTS di IKN Berkapasitas 50 Megawatt, Jokowi Titip Pesan Khusus Ini ke Bos PLN

2 November 2023

Tangkapan layar Presiden Jokowi (ketiga kiri) ketika meresmikan peletakan batu pertama proyek PLTS di Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, pada Kamis (2/11/2023). (ANTARA/Yashinta Difa)
Resmikan Pembangunan PLTS di IKN Berkapasitas 50 Megawatt, Jokowi Titip Pesan Khusus Ini ke Bos PLN

Jokowi menyebutkan PLTS berkapasitas 50 megawatt yang dibangun di IKN sebagai komitmen menyiapkan kelistrikan yang andal dan ramah lingkungan.


Akhir 2023, 140 Kampung di Papua dan Papua Barat Ditargetkan Teraliri Listrik PLN

21 Oktober 2023

Kelistrikan di desa Papua dan Papua Barat dengan Stasiun Pengisian Energi Listrik berbasis PV module yang mengandalkan tenaga surya.
Akhir 2023, 140 Kampung di Papua dan Papua Barat Ditargetkan Teraliri Listrik PLN

PLN menargetkan 140 kampung di Papua dan Papua Barat bisa menikmati penerangan listrik pada akhir 2023.


PLN Rampungkan Persiapan Kelistrikan untuk Ajang MotoGP Mandalika

12 Oktober 2023

Gardu Hubung PLN di Sirkuit Mandalika. TEMPO | Supriyantho Khafid
PLN Rampungkan Persiapan Kelistrikan untuk Ajang MotoGP Mandalika

PT PLN (Persero), melalui Unit Induk Wilayah NTB, telah merampungkan persiapan kelistrikan gelaran MotoGP 2023 di Sirkuit Mandalika.