Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Lolos Tes Kesehatan, Yann Sommer Resmi Gabung dengan Inter Milan

Inter Milan dilaporkan telah membayar sekitar Rp 100,3 miliar untuk jasa Yann Sommer.

8 Agustus 2023 | 09.23 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kiper Swiss Yann Sommer telah resmi bergabung dengan Inter Milan dari Bayern Munchen setelah melewati tes kesehatan. Kepindahan Sommer diumumkan oleh kedua klub pada Senin, 7 Agustus 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Biaya transfer dan durasi kontrak tidak diungkapkan tetapi media Italia menyebutkan Inter telah membayar sekitar 6 juta euro atau Rp 100,3 miliar untuk jasanya. Sommer, 34 tahun, yang merupakan pilihan pertama untuk negaranya, tiba di Munchen pada Januari lalu untuk mengisi absennya kiper utama Bayern Manuel Neuer yang cedera.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Ada anak-anak yang bermimpi menjadi striker hebat. Yang lain, sementara itu, dilahirkan untuk bermain sebagai penjaga gawang, dan ini pasti berlaku untuk Yann Sommer," kata Inter dalam sebuah pernyataan. "Pengalaman, kepemimpinan, dan komitmen: ini semua adalah kualitas yang siap ditampilkan Sommer dalam warna Nerazzurri.”

Inter asuhan Simone Inzaghi kekurangan kiper setelah menjual Andre Onana ke Manchester United dengan harga yang dilaporkan 51 juta euro pada Juli lalu, sementara Samir Handanovic dan Alex Cordaz juga dilepas. Adapun Ionut Radu dari Rumania dipinjamkan ke klub Liga Premier AFC Bournemouth bulan lalu.

"Kami memahami dan menghormati keinginan Yann Sommer untuk mencari tantangan baru di Inter Milan karena dia ingin bermain sebagai penjaga gawang nomor satu dalam jangka panjang," kata CEO Bayern Jan-Christian Dreesen kepada situs klub. "(Dia) membantu kami dalam situasi yang rumit ketika Manuel Neuer cedera serius dan kami ingin berterima kasih dengan tulus atas komitmennya.”

Sommer, yang bergabung dengan Bayern dari Borussia Moenchengladbach, membantu Bayern meraih gelar liga ke-33 mereka tahun ini. Sebelum beralih ke Bundesliga pada 2014, Sommer memenangi Liga Super Swiss bersama FC Basel empat kali berturut-turut dari 2010-2011.

Sommer telah membuat lebih dari 80 penampilan untuk Swiss setelah melakukan debutnya dalam pertandingan persahabatan melawan Rumania pada Mei 2012.

REUTERS

Sapto Yunus

Sapto Yunus

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus