Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Olivier Giroud menyoroti absennya Paul Pogba membela Timnas Prancis pada Piala Dunia 2022 ini. Pogba belum membuat satu pun penampilan kompetitif sejak kembali ke Juventus pada Juli lalu dan tak bisa bermain di Qatar setelah menjalani operasi untuk cedera lututnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mantan gelandang Manchester United yang sebelumnya mencetak gol di final Piala Dunia, saat menghadapi Kroasia, empat tahun lalu, itu bergabung di pinggir lapangan bersama N'Golo Kante, Presnel Kimpembe dan Christopher Nkunku.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Kami akan sangat merindukan Paul Pogba, seperti juga Kante dan Kimpembe," kata Olivier Giroud pada Kamis, 17 November 2022.
"Paul mengambil banyak ruang di tim Prancis ini dengan kepribadiannya, tapi saya yakin ada pemimpin muda lain yang bisa menggantikannya."
"Saya juga akan memainkan peran saya sebagai kakak untuk pemain muda, tersedia untuk mereka dan angkat bicara bila perlu," tutur penyerang AC Milan ini. "Kami memiliki harapan tetapi juga kerendahan hati."
Giroud menjadi salah satu pemain senior di Timnas Prancis yang dibawa Didier Deschamps ke Qatar. Dia menempati urutan kedua daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa di tim nasional negaranya dengan 49 gol dalam 114 penampilan internasional, di belakang Thierry Henry (51 gol). Mantan pemain Chelsea ini juga mencatat penampilan terbanyak kelima di negaranya.
Piala Dunia Qatar ini menjadi kali ketiga baginya tampil di turnamen bergengsi. Dia bergabung dengan skuad Deschamps dalam kondisi yang bagus, setelah mencetak sembilan gol untuk AC Milan musim ini. Saat ini dia belum ingin mengambil keputusan mengenai masa depannya di timnas hingga turnamen ini berakhir.
"Saya merasa baik secara fisik, dalam permainan, di klub, dan di tim Prancis. Ini adalah periode kemegahan saya. Seperti merasa mendapatkan hadiah di usia 36 tahun," kata Giroud.
"Saya tidak membatasi diri, ini bisa menjadi kompetisi terakhir saya, tetapi saya tidak ingin mengumumkan apa pun. Kita lihat saja setelah Piala Dunia. Motivasi saya untuk bertahan di level tertinggi masih penuh."
Prancis tidak sesuai harapan ketika tampil di Euro 2020 tahun lalu. Di kompetisi itu, mereka tersingkir di babak 16 besar.
"Ini adalah mimpi masa kecil ketika memiliki kesempatan berpartisipasi, Anda ingin pergi sampai akhir. Saya beruntung itu menjadi kenyataan pada 2018," katanya.
"Memiliki kesempatan untuk memainkan Piala Dunia ketika dengan tim muda dan berbakat, memberi banyak harapan. Kami memiliki banyak harapan, tetapi juga kerendahan hati, kami tidak menjadikan diri kami favorit."
"Kami tahu ada tim yang sangat besar di Piala Dunia ini. Saya sangat percaya diri di tim ini."
Timnas Prancis yang tampil dengan status juara bertahan di Piala Dunia 2022 ini tanpa diperkuat sejumlah pemain kunci yang sebelumnya menjadi bagian kesuksesan mereka menjadi juara di Rusia empat tahun lalu.
Di Piala Dunia 2022 Qatar ini, Timnas Prancis berada di Grup D. Mereka akan memulai perjuangannya di turnamen ini dengan menghadapi Australia pada Rabu dinihari WIB, 23 November 2022. Dua laga berikutnya, Olivier Giroud dan rekan-rekannya akan bertemu Denmark (26 November) dan Tunusia (30 November).
FIFA.COM