Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Prediksi Persebaya vs Bali United, Laga Panas Pembuka Paruh Kedua BRI Liga 1

Laga Persebaya vs Bali United malam ini merupakan pertemuan dua tim dengan lini serang dan pertahanan terbaik di BRI Liga 1.

5 Januari 2022 | 11.19 WIB

Pesepak bola Persebaya Surabaya Marselino Ferdinan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang PS Barito Putera pada pertandingan Liga I di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu 4 Desember 2021. Persebaya Surabaya menang atas PS Barito Putera dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Perbesar
Pesepak bola Persebaya Surabaya Marselino Ferdinan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang PS Barito Putera pada pertandingan Liga I di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu 4 Desember 2021. Persebaya Surabaya menang atas PS Barito Putera dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Paruh kedua BRI Liga 1 musim 2021-2022 akan dibuka dengan laga Persebaya vs Bali United malam ini. Kedua tim sama-sama mengincar kemenangan demi memperbaiki posisinya di klasemen.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Persebaya Surabaya menatap paruh kedua dengan penuh optimis. Skuad asuhan Aji Santoso merupakan tim terbaik pada seri ketiga yang berakhir Desember lalu. Dari lima laga, Persebaya mampu meraih empat kemenangan dan satu kali imbang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Catatan spesial juga diraih Bajul Ijo karena mampu 10 gol dan tak pernah kebobolan dari lima laga itu. Hal itu membuat Persebaya naik ke peringkat keempat klasemen BRI Liga 1 dengan perolehan 30 angka dari 16 laga.

Sementara Bali United menutup seri ketiga dengan hasil kurang memuaskan. Mereka sempat ditahan imbang Arema FC 0-0 dan dikalahkan Madura United 0-1 pada dua laga terakhir. Padahal pada awal seri ketiga mereka meraih tiga kemenangan dari Persela Lamongan, Persija Jakarta dan Persiraja Banda Aceh.

Sejak kompetisi sepak bola tanah air bernama Liga 1 pada 2017, kedua tim tercatat pernah empat kali bertemu. Persebaya Surabaya memiliki rekor yang bagus karena pernah dua kali meraih kemenangan pada tahun 2018 sementara pada musim 2019 Bali United meraih satu kemenangan dan satu laga lainnya berakhir imbang.

Berikut catatan pertemuan Persebaya vs Bali United di Liga 1:
24 September 2019 - Persebaya Surabaya 1-1 Bali United
16 Mei 2019 - Bali United 2-1 Persebaya Surabaya
18 November 2018 - Bali United 2-5 Persebaya Surabaya
07 Juli 2018 - Persebaya Surabaya 1-0 Bali United

Kedua tim dipastikan tampil tanpa kekuatan terbaiknya pada laga malam ini. Persebaya masih belum bisa menurunkan empat pemainnya yang menjalani karantina pasca membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Mereka adalah Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Rizky Ridho dan Ernando Ari Sutaryadi.

Aji Santoso sempat menyesalkan absennya empat pemain itu. Dia bahkan menyatakan laga kontra Bali United seharusnya ditunda karena para pemain tersebut belum bisa bergabung.

"Seharusnya pertandingan besok ditunda karena pemain nasional kita belum bisa bergabung. Padahal dulu PSSI menjanjikan bisa," ujar Aji dalam konferensi pers menjelang pertandingan.

Masalah bagi Persebaya adalah karena penjaga gawang Satria Tama juga belum pulih dari cedera. Alhasil, Aji hanya memiliki Andhika Ramadhani dan David Ariyanto sebagai penjaga gawang.

Persebaya juga kehilangan salah satu mesin golnya, Jose Wilkson, yang dilepas ke Persela Lamongan sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim ini. Pada paruh pertama musim ini, Wilkson telah mencetak enam gol, kedua terbanyak di bawah Taisei Marukawa yang mencetak sembilan gol.

Aji Santoso sempat menyatakan mereka akan mendatangkan pemain baru untuk mengisi posisi penyerang asal Brasil itu, namun hingga saat ini pemain tersebut belum bergabung dengan skuad Persebaya lainnya.

Hal yang sama dialami oleh Bali United. Mereka juga kehilangan tiga pemainnya yang masih menjalani karantina: Nadeo Argawinata, Kadek Agung dan Yabes Roni.

Selain itu, Laskar Tridatu juga tak akan didampingi oleh Pelatih Stefano Cugurra. Pelatih yang membawa Bali United meraih gelar juara Liga 1 tahun 2019 itu masih berada di Brasil untuk menyelesaikan kursus kepelatihan demi mendapatkan lisensi A Pro.

Tanpa Teco, Bali United akan ditemani oleh Asisten Pelatih Yogi Nugraha yang ditunjuk sebagai pelatih sementara. Yogi pun memastikan mereka tetap melakukan persiapan seperti biasanya meskipun tak didampingi Teco.

Berikut prediksi susunan pemain laga BRI Liga 1 antara Persebaya vs Bali United:

Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Reva Adi Utama, Arif Satria, Alie Sesay, Ady Setiawan; Marcelino Ferdinan, Hambali Tholib, M. Hidayat; Bruno Moreira, Samsul Arif Munip, Taisei Marukawa.

Bali United (4-1-2-3): Wawan Hendrawan; Ricky Fajrin, Willian Pacheco, Leonard Tupamahu, Andhika Wijaya; Brwa Nouri, Rizky Pellu, Eber Bessa; Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, M. Rahmat.

Meskipun Bali United bermain di tanah seniri, mereka tak bisa meremehkan Persebaya Surabaya. Skuad asuhan Aji Santoso sejauh ini menunjukkan grafik permainan yang terus menanjak.

Selain itu, Persebaya juga terbukti menjadi tim dengan produktivitas gol tertinggi sejauh ini. Murakawa cs total telah mencetak 29 gol dari 16 laga, bahkan lebih banyak dari pemuncak klasemen Bhayangkara FC.

Lini pertahanan pasukan Hiu dan Buaya juga terbukti sangat tangguh. Tim seperti Persib Bandung saja gagal menjebol gawang mereka sehingga harus menyerah 3-0.

Kecepatan para pemain muda Persebaya Surabaya seperti Marcelino Ferdinand, Hambali Tolib hingga Supriadi yang berada di bangku cadangan juga bisa menjadi ancaman bagi Bali United.

Meskipun demikian, Bali United juga tetap memiliki peluang untuk meraih kemenangan. Mereka masih memiliki Ilija Spasojevic yang saat ini memuncaki daftar top skor Liga 1 dengan 12 gol. Bersama Melvin Platje, Stefano Lilipaly dan Eber Bessa, Spaso bisa menjadi ancaman serius bagi Persebaya Surabaya.

Pertahanan Bali United juga cukup tangguh. Hingga laga ke-16 mereka baru kebobolan 12 gol, hanya kalah dari Bhayangkara FC yang baru kebobolan 10 gol.

Karena itu, kedua tim sama-sama memiliki peluang untuk meraih kemenangan pada laga malam ini. Siapa pun pemenangnya, akan berhak menduduki posisi keempat klasemen.

Laga BRI Liga 1 antara Persebaya vs Bali United akan digelar pada Rabu malam pukul 20.45 WIB dan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.

Febriyan

Lulus dari Departemen Politik dan Pemerintahan Universitas Gadjah Mada pada 2009 dan menjadi jurnalis Tempo sejak 2010. Pernah menangani berbagai isu mulai dari politik hingga olah raga. Saat ini menangani isu hukum dan kriminalitas

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus