Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BNN: Pil Koplo Ancam Siswa SMP di Yogya  

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Pendamping menunjukkan kapsul obat herbal yang akan diminumkan kepada pasien usai berbuka puasa di Pondok Tetirah Dzikir di desa Tegaltirto, Sleman (18/7). Pasien yang dirawat di pondok ini terdiri dari penderita gangguan jiwa dan korban ketergantungan narkoba. TEMPO/Suryo Wibowo.
Pendamping menunjukkan kapsul obat herbal yang akan diminumkan kepada pasien usai berbuka puasa di Pondok Tetirah Dzikir di desa Tegaltirto, Sleman (18/7). Pasien yang dirawat di pondok ini terdiri dari penderita gangguan jiwa dan korban ketergantungan narkoba. TEMPO/Suryo Wibowo.
Iklan

TEMPO.CO, Yogakarta - Badan Narkotika Nasional Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan pengawasan ketat pada penyalahgunaan narkotik dan zat psikotropika yang kini gejalanya mulai mengincar siswa sekolah menengah pertama.

Kepala Bidang Pemberantasan BNN DIY, Ajun Komisaris Besar Polisi Sumargiyono, menuturkan pihaknya setahun terakhir memantau mulai maraknya penyalahgunaan obat-obatan dengan kandungan psikotropika di kalangan siswa SMP ini. “Caranya mendapatkan (obat itu) secara resmi dari apotek, dengan resep yang dijual dari pihak yang mencari untung,” kata Sumargiyono seusai kegiatan pemilihan duta antinarkoba pelajar SMP se-Kota Yogyakarta di Balai Kota Yogyakarta, Senin, 23 September 2013.

Obat psikotropika yang biasa dicari para siswa SMP itu, kata dia, bukan narkotik. Namun lebih pada jenis psikotropika yang pemanfaatannya selama ini banyak ditujukan untuk pasien penyakit kejiwaan, stres, dan depresi. Jenis obat-obatan itu seperti dextro, camlet, serta riklona clonazepam. "Yang biasa disebut pil koplo,” kata dia.

Sampai saat ini pihak BNN sendiri belum berhasil mengungkap siapa orang yang bertanggung jawab memperjualbelikan resep obat kejiwaan itu hingga bisa sampai merambah para siswa SMP. “Belum terdeteksi jaringannya,” kata dia.

Yang dapat dilakukan BNN saat ini sebatas menggandeng pihak Badan Pengawas Obat Makanan serta pemerintah daerah untuk turut memantau apotek di wilayah masing-masing. “Agar pihak pengusaha (apotek) juga selektif ketika menerima resep untuk mendapatkan obat itu, agar tidak salah sasaran,” kata dia.

Untuk membatasi peredaran dan penyalahgunaan obat psikotropika ini, BNN tahun ini mulai melibatkan para wakil dari siswa SMP untuk turut dalam pengawasan bahaya narkoba itu di sekolah masing-masing. Dalam pemilihan duta narkoba tersebut, setidaknya 100 siswa terlibat dari 26 sekolah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

PRIBADI WICAKSONO

Topik Terhangat:
Penembakan Polisi| Tabrakan Anak Ahmad Dhani |Mobil Murah|Miss World Info Haji


Berita Terpopuler:

BBM Ada di Android, BlackBerry Optimistis Bertahan
BBM Terbuka di Android, Penjualan BlackBerry?
Ngaku di Singapura, Nikita Mirzani Cuit dari Grogol
Jumpa Boediono, Ahok Melunak Soal Mobil Murah


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Cerita dari Kampung Arab Kini

5 hari lalu

Cerita dari Kampung Arab Kini

Kampung Arab di Pekojan, Jakarta Pusat, makin redup. Warga keturunan Arab di sana pindah ke wilayah lain, terutama ke Condet, Jakarta Timur.


Begini Antusiasme Ribuan Warga Ikuti Open House Sultan Hamengku Buwono X

8 hari lalu

Suasana Open House Lebaran yang digelar Gubernur DIY Sri Sultan HB X di Komplek Kepatihan Yogyakarta, Selasa 16 April 2024. TEMPO/Pribadi Wicaksono
Begini Antusiasme Ribuan Warga Ikuti Open House Sultan Hamengku Buwono X

Sekda DIY Beny Suharsono menyatakan open house Syawalan digelar Sultan HB X ini yang pertama kali diselenggarakan setelah 4 tahun absen gegara pandemi


Menengok Sejarah 13 Maret sebagai Hari Jadi DIY dan Asal-usul Nama Yogyakarta

44 hari lalu

Ilustrasi Keraton Yogyakarta. Shutterstock
Menengok Sejarah 13 Maret sebagai Hari Jadi DIY dan Asal-usul Nama Yogyakarta

Penetapan 13 Maret sebagai hari jadi Yogyakarta tersebut awal mulanya dikaitkan dengan Perjanjian Giyanti pada 13 Februari 1755


TNI AL Gagalkan Penyelundupan 70 Kilogram Sabu di Bakauheni Lampung

45 hari lalu

Ilustrasi Sabu-sabu. Dok. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
TNI AL Gagalkan Penyelundupan 70 Kilogram Sabu di Bakauheni Lampung

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, ketiga terduga pelaku yang membawa sabu itu datang dari Aceh.


DI Yogyakarta Berulang Tahun ke-269, Tiga Lokasi Makam Pendiri Mataram Jadi Pusat Ziarah

49 hari lalu

Ziarah ke makam Kotagede Yogyakarta pada Kamis, 6 Maret 2024 digelar menjelang peringatan hari jadi ke-269 DIY (Dok. Istimewa)
DI Yogyakarta Berulang Tahun ke-269, Tiga Lokasi Makam Pendiri Mataram Jadi Pusat Ziarah

Tiga makam yang disambangi merupakan tempat disemayamkannya raja-raja Keraton Yogyakarta, para adipati Puro Pakualaman, serta leluhur Kerajaan Mataram


Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

53 hari lalu

Perhelatan Sarkem Fest 2024 digelar di Yogyakarta. (Dok. Dinas Pariwisata Yogyakarta)
Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto menegaskan tidak boleh ada sweeping rumah makan saat Ramadan. Begini penjelasannya.


Badai Tropis Anggrek Gempur Gunungkidul, Ada 27 Kerusakan

20 Januari 2024

Ilustrasi badai. Johannes P. Christo
Badai Tropis Anggrek Gempur Gunungkidul, Ada 27 Kerusakan

Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mencatat 27 kejadian kerusakan dampak Badai Tropis Anggrek yang terdeteksi di Samudera Hindia.


Yogyakarta Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang, BMKG : Potensi Sama sampai Minggu

4 Januari 2024

Hujan akibatkan kanopi di Stasiun Tugu Yogyakarta roboh, Kamis, 4 Januari 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Yogyakarta Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang, BMKG : Potensi Sama sampai Minggu

BMKG menjelaskan perkiraan cuaca Yogyakarta dan sekitarnya hingga akhir pekan ini, penting diketahui wisatawan yang akan liburan ke sana.


Sabu-Sabu Asal Myanmar Beredar di Jakarta Barat Jelang Tahun Baru, Tiga Kurir Ditangkap

30 Desember 2023

Polres Metro Jakarta Barat mengungkap pengedaran narkotika jenis sabu, Kamis, 28 Desember 2023. Narkoba tersebut berasal dari Malaysia yang masuk dari Aceh. Tiga orang menjadi tersangka dalam kasus ini. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Sabu-Sabu Asal Myanmar Beredar di Jakarta Barat Jelang Tahun Baru, Tiga Kurir Ditangkap

Polres Jakarta Barat menggagalkan penyelundupan sabu-sabu sebanyak 30 kilogram


Gunung Merapi Keluarkan Awan Panas, Sejumlah Desa Terkena Dampak

8 Desember 2023

Gunung Merapi meletus lagi, mengirim material vulkanik hingga setinggi tiga kilometer di atas puncak gunung itu, Jumat pagi 10 April 2020. Letusan itu adalah yang ketujuh sejak yang pertama Jumat pagi 27 Maret lalu. FOTO/DOK BPPTKG
Gunung Merapi Keluarkan Awan Panas, Sejumlah Desa Terkena Dampak

Gunung Merapi di perbatasan antara Jawa Tengah dan Yogyakarta mengeluarkan awan panas guguran.