Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keripik Balado Khas Padang Diburu Pemudik  

image-gnews
Keripik Balado. TEMPO/Nita Dian
Keripik Balado. TEMPO/Nita Dian
Iklan

TEMPO.CO, Padang - Berbagai makanan ringan khas Padang diincar para pemudik yang hendak meninggalkan Padang, Sumatera Barat. Salah satu yang diburu adalah keripik balado, yang biasa dijadikan sebagai oleh-oleh. 

Keripik ini terbuat dari ubi kayu atau singkong. Diiris panjang tipis-tipis, digoreng dan diolesi racikan saus pedas. "Untuk Lebaran ini kita sudah menambah stok. Semua terjual habis," ujar Christine Hakim, pemilik toko oleh-oleh "Christine Hakim".

Menurut Christine, sebelum Lebaran dia sudah produksi lima ton. Namun, pada Jumat, 2 Agustus 2014, semuanya telah habis. "Rata-rata setiap hari itu habis 1 ton," ujarnya. (Baca juga: Berita Foto: Toko Oleh-oleh Diserbu Pembeli)

Pantauan Tempo, saking ramainya, pembeli rela antre menunggu pembuatan keripik balado di dapur milik Cristine Hakim. Di parkiran terlihat kendaraan roda empat dengan pelat nomor dari luar Sumatra Barat, seperti B (Jakarta) dan F (Bogor). "Kita terus produksi karena permintaan membeludak," kata dia. 

Christine mengaku keramaian pembeli sudah terlihat sejak Senin, 28 Juli hingga Senin, 4 Agustus 2014. Rata-rata pembeli berasal dari Jakarta dan daerah-daerah sekitar Sumatra yang sedang mudik ke Sumatra Barat. 

Dibanding hari biasa, penjualan keripik balado meningkat tajam. Kata Christine, biasanya setiap hari itu hanya habis 300 kilogram. 

Toko oleh-oleh Christine Hakim yang terletak di Jalan Nipah, Kota Padang, ini buka sejak pukul 08.00 hingga 21.30. Namun, selama Lebaran, toko buka hingga pukul 22.30 WIB.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Keripik balado dijual seharga Rp 17.500 ribu per 250 gram dan Rp 34 ribu per 500 gram. 

Linda, 43 tahun, seorang pemudik, terpaksa antre setengah jam di dapur untuk membeli keripik balado. Namun, karyawan salah satu perusahaan di Jakarta ini hanya bisa mendapatkan 2,5 kilogram. "Oleh-oleh ini untuk bos dan tetangga saya. Bos saya pesan khusus keripik balado Christine Hakim ini," ujarnya, Senin, 4 Agustus 2014. 

Pembeli lainnya, Adam, 44 tahun, mengaku hanya mendapatkan 9 kilogram setelah mengantre. "Ini untuk dibagi-bagikan ke teman-teman di Jakarta," ujar Adam yang balik ke Jakarta.

ANDRI EL FARUQI

Berita Terpopuler
Ahok Duga Anggota TNI Bekingi Keamanan Monas
Cara Ahok Halau Pendatang ke Jakarta
Lakukan Kekerasan Seksual, Guru Ngaji Ditangkap
Rel Empat Jalur Manggarai-Bekasi Dikebut Lagi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ribuan Warga Kota Padang Terdampak Banjir

58 hari lalu

Foto udara banjir di Nagari Kampung Galapuang, Ulakan Tapakis, Padang Pariaman, Sumatera Barat, Minggu, 7 Mei 2023. Banjir akibat curah hujan tinggi dan meluapnya sungai tersebut menyebabkan sedikitnya 150 rumah di dua korong (kampung) di nagari tersebut terendam dan ratusan warga mengungsi. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Ribuan Warga Kota Padang Terdampak Banjir

Lebih dari 8.000 warga Kota Padang, Provinsi Sumatra Barat, terdampak banjir yang terjadi sejak Kamis, 7 Maret 2024, pukul 16.00 WIB.


Tiga Orang Meninggal Dunia Pasca Banjir dan Longsor di Kabupaten Padang Pariaman

58 hari lalu

Warga melihat bangunan rusak akibat banjir bandang di Nagari Pariangan, Tanah Datar, Sumatera Barat, Rabu, 6 Desember 2023. Hujan lebat yang mengguyur hulu sungai lereng Gunung Marapi mengakibatkan banjir bandang yang menerjang sejumlah nagari di kabupaten itu. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Tiga Orang Meninggal Dunia Pasca Banjir dan Longsor di Kabupaten Padang Pariaman

Bencana banjir dan tanah longsor akibatkan tiga korban meninggal dunia, wilayah Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat.


Garuda Indonesia Benarkan Proses Merger dengan InJourney, Inisiatif Pemegang Saham

58 hari lalu

CEO Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra. Instagram/setiaputrairfan
Garuda Indonesia Benarkan Proses Merger dengan InJourney, Inisiatif Pemegang Saham

Direktur Utama PT Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menebut rencana merger dengan PT Aviasi Indonesia merupakan inisiatif Kementerian BUMN.


Grup Garuda Masuk InJourney dalam Beberapa Bulan ke Depan, Sudah Sehat?

59 hari lalu

Pesawat Garuda Indonesia dengan corak Pocari Sweat merupakan bagian dari kampanye Sweat to Discover yang diluncurkan Kamis, 2 Februari 2024. Kampanye ini bertujuan mengembangkan sport tourism di Indonesia. (Tempo.co/Mila Novita)
Grup Garuda Masuk InJourney dalam Beberapa Bulan ke Depan, Sudah Sehat?

InJourney mengklaim Garuda Indonesia dan Citilink bakal masuk ke holding aviasi pariwisata itu dalam beberapa bulan ke depan. Tanda Garuda sehat?


Listrik PLN Bantu Pabrik Jagung Milik Pemprov Sumbar Tingkatkan Produksi

5 Maret 2024

Listrik PLN Bantu Pabrik Jagung Milik Pemprov Sumbar Tingkatkan Produksi

Suplai daya listrik 555 kVA mampu meningkatkan produktivitas pabrik hingga 50 ton per hari.


Sandiaga Pamer Akomodasi di IKN, Hotel Nusantara Diklaim Beroperasi Agustus 2024

10 Januari 2024

Sandiaga Salahudin Uno Menparekraf mengalungkan bunga ke salahs satu wisman yang baru datang di Lagoi, Bintan, Kepulauan Riau, Senin (1/1/2024). TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Sandiaga Pamer Akomodasi di IKN, Hotel Nusantara Diklaim Beroperasi Agustus 2024

Proyek sektor Pariwisata di IKN diklaim jalan terus. Hotel Nusantara beroperasi tabun ini.


Heru Budi Usul Perda Pengelolaan Kepulauan Seribu Dicabut: Tidak Relevan dengan UU Cipta Kerja

7 November 2023

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyampaikan penjelasan Raperda tentang Pencabutan Perda Nomor 11 Tahun 1992 tentang Penataan dan Pengelolaan Kepulauan Seribu Kota Madya Jakarta Utara di Ruang Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta, Selasa, 7 November 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Heru Budi Usul Perda Pengelolaan Kepulauan Seribu Dicabut: Tidak Relevan dengan UU Cipta Kerja

Pj Gubernur DKI Heru Budi mengusulkan Perda DKI tentang penataan dan pengelolaan Kepulauan Seribu dicabut. UU Cipta Kerja disinggung.


Mas Dhito Gagas Magnet Baru di Kediri Bagian Timur.

20 April 2023

Mas Dhito Gagas Magnet Baru di Kediri Bagian Timur.

Adanya bandara akan menjadikan banyak orang dari luar daerah datang ke Kabupaten Kediri.


Universitas Pelita Harapan Buka Prodi S1 Pariwisata

20 April 2023

TEMPO/A. Andrian
Universitas Pelita Harapan Buka Prodi S1 Pariwisata

Universitas Pelita Harapan (UPH) resmi membuka program studi S1 Pariwisata di Kampus Lippo Village Karawaci, Tangerang, Banten.


Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

14 Maret 2023

Ilustrasi timah. ANTARA
Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

PT Timah Tbk. dikabarkan akan membuka penambangan timah di blok laut Olivier Perairan Manggar Kabupaten Belitung Timur.