Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Irak ke Semifinal Piala Asia, Jumpa Korea Selatan  

image-gnews
Suporter Irak menyemangati timnya sebelum pertandingan perempat final Piala Asia antara Iran dan Irak di stadion Canberra di Canberra, Australia, 23 Januari 2015. REUTERS/Edgar Su
Suporter Irak menyemangati timnya sebelum pertandingan perempat final Piala Asia antara Iran dan Irak di stadion Canberra di Canberra, Australia, 23 Januari 2015. REUTERS/Edgar Su
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Irak melaju ke babak semifinal Piala Asia setelah menang dalam drama adu penalti 7-6 atas Iran di Canberra Stadium, Jumat, 23 Januari 2015. Hingga babak perpanjangan waktu kedua tim bermain 3-3.

Selanjutnya Irak akan bertemu dengan Korea Selatan pada semifinal. Sebelumnya, Korea lolos dengan menyingkirkan Uzbekistan 2-0.

Pertandingan sesama tim asal Timur Tengah itu berlangsung keras sehingga wasit mengeluarkan satu kartu merah dan delapan kartu kuning. Iran harus bermain dengan sepuluh orang pemain sejak menit 43 karena Mehrdad Pooladi menerima kartu kuning kedua.

Iran menciptakan gol lebih dulu pada menit 24 ketika Sardar Azmoun menyundul umpan Vouria Ghafouri yang kemudian tak bisa dihalau kiper Jalal Hassan. Pada menit 43, pemain Iran Pooladi harus keluar lapangan setelah menerima kartu kuning kedua.

Unggul jumlah pemain, Irak baru bisa menyamakan kedudukan pada menit 56, berawal dari gerakan Zahra yang mengumpani Ahmed Yasin dari sudut sulit, Yasin menceploskan bola ke gawang Haghighi.

Iran memasuki waktu tambahan waktu dengan sepuluh orang pemain, ditambah pelatih telah melakukan tiga kali pergantian pemain, sedangkan Irak baru dua kali mengganti pemain.  Pada menit 93 Younis Mahmoud membuat pendukung Irak bergemuruh setelah menerima umpan tarik dan tanpa kawalan menyundul bola masuk ke gawang Haghighi.  

Iran bisa menyamakan kedudukan 2-2 pada menit 103 yang berawal dari sepak pojok Teymourian yang disambut Morteza Pouraliganji sembari melompat di antara dua pemain Irak untuk menceploskan bola ke gawang Hassan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada menit 114, Irak mendapat tendangan penalti. Dhurgham Ismail, sang eksekutor, mengecoh kiper Haghighi yang bergerak ke kanan, sementara Ismail mengarahkan bola ke tengah. Iran kembali ketinggalan 2-3.

Tapi kemudian menyamakan kedudukan 3-3 setelah tendangan pojok Teymourian disundul oleh Ghoochannejhad dan tak bisa dihentikan kiper Jalal Hassan.

Pertandingan harus berlanjut dengan adu penalti karena skor tetap imbang 3-3 setelah memainkan 2 x 15 menit.

Penendang pertama penalti kedua tim gagal. Kemudian Irak keluar sebagai pemenang setelah penendang kedelapan, Salam Shakir berhasil menjebol gawang Haghighi. Sebelumnya penendang kedelapan Iran gagal menjebol gawang Jalal Hassan.

REUTERS | ANT

Berita Lain
Dua Karakter Van Gaal Saat Melatih MU
Valdes Mulai Incar Posisi Kiper Utama MU?
Hamil Lagi, Istri Peter Crouch Rajin Yoga
Di Jakarta, Pires Bicara Kehebatan Arsenal 2004

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Pemain Korea Selatan yang Bisa Rusak Pertahanan Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

5 hari lalu

Para pemain Korea Selatan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Jepang di Piala Asia U-23 2024. Twitter @afcasiancup.
5 Pemain Korea Selatan yang Bisa Rusak Pertahanan Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Simak lima pemain Korea Selatan yang harus diwaspadai timnas Indonesia U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024.


Piala Asia U-23 2024: Sosok Hwang Sun-hong, Pelatih Korea Selatan U-23 yang Akan Dihadapi Shin Tae-yong

5 hari lalu

Pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong. Foto : AFC
Piala Asia U-23 2024: Sosok Hwang Sun-hong, Pelatih Korea Selatan U-23 yang Akan Dihadapi Shin Tae-yong

Hwang Sun-hong yang menjadi pelatih timnas U-23 Korea Selatan sejak September 2021 berhasil membimbing timnya ke perempat final Piala Asia U-23 2024.


Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan: Shin Tae-yong Janji Persiapkan Tim dengan Baik

6 hari lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong. Kredit: Tim Media PSSI
Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan: Shin Tae-yong Janji Persiapkan Tim dengan Baik

Shin Tae-yong akan mempersiapkan rencana untuk pertandingan timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.


Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Pemain timnas Indonesia Rizky Ridho (tengah), Rafael Struick dan Witan Sulaeman. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.


Head to Head Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan: Rapor Merah Pasukan Garuda

6 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kanan) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Yordania U-23 melalui pinalti pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu, 21 April 2024. Indonesia menang 4-1. ANTARA/HO-PSSI
Head to Head Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan: Rapor Merah Pasukan Garuda

Laga timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024 akan digelar pada Jumat, dinihari WIB, 26 April.


Reaksi Shin Tae-yong Tanggapi Laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong. PSSI
Reaksi Shin Tae-yong Tanggapi Laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Simak reaksi Shin Tae-yong usai menonton laga Korea Selatan vs Jepang pada laga terakhir grup B Piala Asia U-23 2024.


Jelang Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan, Simak Analisis Permainan Skuad Garuda di Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kanan) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Yordania U-23 melalui pinalti pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu, 21 April 2024. Indonesia menang 4-1. ANTARA/HO-PSSI
Jelang Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan, Simak Analisis Permainan Skuad Garuda di Piala Asia U-23 2024

Pengamat sepak bola Yusuf Kurniawan mengungkapkan kelebihan dan kekurangan permainan timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.


Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Tim Lawan Ditentukan Senin Ini

7 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia. (foto: PSSI)
Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Tim Lawan Ditentukan Senin Ini

Timnas U-23 Indonesia yang lolos perempat final Piala Asia U-23 2024 sebagai runner-up grup A, akan menghadapi juara grup B.


Timnas Jepang dan Korea Selatan Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Bisa Jadi Lawan Indonesia

8 hari lalu

Pemain Timnas Jepang U-23, Sota Kawasaki. (the-afc.com)
Timnas Jepang dan Korea Selatan Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Bisa Jadi Lawan Indonesia

Timnas Jepang U-23 dan Timnas Korea Selatan U-23 lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Keduanya berpeluang menjadi lawan Indonesia.


Klasemen Grup B Piala Asia U-23 2024: Jepang dan Korea Selatan Lolos ke Perempat Final

9 hari lalu

Pemain Timnas Jepang U-23, Sota Kawasaki. (the-afc.com)
Klasemen Grup B Piala Asia U-23 2024: Jepang dan Korea Selatan Lolos ke Perempat Final

Timnas Jepang U-23 dan Timnas Korea Selatan U-23 memastikan diri lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024 .