Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Ini 4 Film Animasi Indonesia Ini dengan Biaya Produksi Besar

Jangan remehkan film animasi Tanah Air.

23 Juli 2018 | 13.05 WIB

Si Juki The Movie. YouTube
Perbesar
Si Juki The Movie. YouTube

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jangan remehkan film animasi Tanah Air. Selain rumit dalam pembuatannya, biaya produksinya pun tak sedikit.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berikut empat film animasi karya anak bangsa yang menghasilnya biaya tak sedikit:

1. Battle of Surabaya

Battle of Surabaya. wikipedia.org

Film yang diproduksi MSV Picture ini mengisahkan tentang perang 10 November. Tokoh utamanya ialah kurir surat yang mendapatkan tugas menyampaikan kode rahasia. Biaya produksinya mencapai Rp 15 miliar.

Film ini mendapatkan penghargaan Most People's Choice Award Internatio Movie Trailer Festival pada 2013 dan nominasi Best Foreign Animation Award 15th Annual Golden Trailer Award 2014.

2. Si Juki The Movie

Si Juki The Movie. YouTube

Film besutan Falcon Pictures ini dibuat tahun lalu. Ceritanya berdasarkan komik "Si Juki", seorang anak betawi. Film ini menghabiskan dana sebesar Rp 10 miliar. Meski menghabiskan biaya besar, film ini mampu meraih 72 ribu penonton.

3. Kuku Rock You

Kuku Rock You. youtube.com

Film besutan Digital Globe Maxinema ini diproduseri animator Achmad Rofiq. Bercerita tentang kehidupan satwa. Tokoh utamanya memiliki ambisi menjadi penyanyi rock internasional. Film ini menghabiskan film Rp 2 miliar. Menariknya, film ini berhasil meraih juara di kompetisi Asiagraph pada 2008 di Jepang.

4. Meraih Mimpi

Meraih Mimpi. wikipedia.org

Film animasi 3D musikal yang dirilis pada 2009 ini meghabiskan dana US$ 5 juta. Dana yang tidak sedikit ini digunakan untuk menayangkan di beberapa negara, seperti Singapura, Malaysia, Korea, dan Rusia. Film besutan studio animasi Infinite Frameworks (IFW) ini bercerita tentang anak perempuan dan aik laki-lakinya yang mencari surat warisan raja.

Simak artikel menarik film animasi lainnya hanya di kanal Tekno Tempo.co.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus