Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Parade Kendaraan Listrik Ramaikan Monas

Konvoi kendaraan listrik diramaikan sejumlah pabrikan seperti Toyota, Honda, Nissan, Suzuki, Mitsubishi, Tesla, dan Gesits.

1 September 2019 | 07.27 WIB

Pengunjung melihat kendaraan bermotor listrik yang dipamerkan di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Sabtu, 31 Agustus 2019. Pameran kendaraan listrik ini mengangkat tema "Menuju Indonesia Bersih Udara dan Hemat Energi dengan Kendaraan Listrik. TEMPO/Muhammad Hidayat
Perbesar
Pengunjung melihat kendaraan bermotor listrik yang dipamerkan di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Sabtu, 31 Agustus 2019. Pameran kendaraan listrik ini mengangkat tema "Menuju Indonesia Bersih Udara dan Hemat Energi dengan Kendaraan Listrik. TEMPO/Muhammad Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan menggandeng sejumlah perusahaan otomotif untuk melakukan konvoi menggunakan kendaraan bermotor listrik pada Sabtu, 31 Agustus 2019 di kawasan Monas. 

Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan Hengki Angkasawan mengatakan sengaja menggandeng sejumlah perusahaan otomotif. Mereka diajak melakukan konvoi mobil dan motor listrik dalam rangka memperkenalkan kepada masyarakat tentang kendaraan bertenaga listrik tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Masyarakat perlu mengetahui bahwa kehadiran kendaraan yang ramah lingkungan ini sebagai solusi untuk mengurangi polusi udara di kota-kota besar seperti Jakarta dan untuk mengurangi penggunaan bahan bakar fosil,” ujarnya, Jumat, 30 Agustus 2019. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hengki menuturkan pascaterbitnya peraturan presiden (perpres) No.55/2019 tentang percepatan program kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan, Kemenhub tengah menyiapkan peraturan Menteri Perhubungan tentang Uji Tipe dan Uji Berkala.

“Paralel dengan itu Kemenhub terus mendorong stakeholder transportasi untuk bersiap mengimplementasikan kendaraan listrik terutama untuk angkutan umum massal perkotaan,” ungkap Hengki.

Sejumlah perusahaan otomotif yang ikut serta dalam kegiatan konvoi kendaraan listrik di antaranya, produsen kendaraan listrik dalam negeri seperti Gesits.

Beberapa perguruan tinggi yang memproduksi kendaraan listrik juga ikut serta, seperti Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung (ITB), Institut Teknologi Surabaya (ITS), dan Universitas Brawijaya. 

Selain itu, hadir pula produsen kendaraan ternama seperti: Toyota, Honda, Nissan, Suzuki, Mitsubishi, Tesla, dan tidak ketinggalan perusahaan aplikator ojek online Grab dan Gojek.

“Sejumlah perusahaan otomotif tersebut akan memamerkan kendaraannya dan akan dijajal untuk kegiatan konvoi bersama Presiden dan sejumlah pimpinan Kementerian, Lembaga, BUMN dan sejumlah Direksi perusahaan otomotif swasta,” tutur Hengki.

Kegiatan Konvoi dan pameran kendaraan listrik akan berlangsung di Lapangan Silang Monas, Sabtu 31 Agustus 2019 mulai pukul 07.00 WIB. 

Konvoi kendaraan listrik mengambil rute Monas-Thamrin-Sudirman-Senayan dan kembali ke Monas.

 
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus