Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Tiara Pangestika Ajak Anak Bermain Sensory Play, Temanya Peternakan

Tiara Pangestika membuat mainan sensory play dari makanan untuk merangsang panca indera anaknya.

3 September 2021 | 20.31 WIB

Tiara Pangestika dan Baim (Instagram/@tiarapangestika)
Perbesar
Tiara Pangestika dan Baim (Instagram/@tiarapangestika)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bermain pada anak usia dini meningkatkan keterampilan dan kreativitas anak. Banyak ibu yang sudah menerapkan cara belajar sambil bermain, termasuk selebgram Tiara Pangestika kepada putranya, Ibrahim Wishaka Elemran atau Baim.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Istri  pengusaha dan YouTuber Arief Muhammad itu tertarik untuk mencoba permainan yang merangsang panca indera atau dikenal dengan sensory play. Tipang, sapaan Tiara Pangestika, mengunggah video yang menampilkan putranya sedang bermain. Permainan ini dibuat sendiri oleh Tipang dengan tema peternakan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tipang menjelaskan sedikit manfaat dari sensory play. “Banyak banget manfaatnya menurutku. Sensory play untuk maksimalin taktil/indra peraba, supaya terbiasa dan ngga gampang jijik sama macam2 tekstur, apalagi baim sensitif sama tekstur. (Ini ngaruh ke makan, ngaruh ke adaptasi anak, dll),” tulis dia melalui fitur Insta Story di Instagram, Kamis, 2 September 2021.

Mainan ini dibuat dari beberapa bahan makanan, yang juga merupakan salah satu jenis sensory play. Manfaatnya agar anak kecil mengetahui tekstur yang dihasilkan dari makanan tersebut. Dalam hal ini, Baim dikenalkan dengan makanan spageti yang memiliki tekstur basah, rumput sintetis untuk tekstur kasar, dan tepung roti untuk tekstur agak tajam dan pasir.

Melansir laman Healthline, sensory play merupakan jenis permainan yang mengaktifkan dan merangsang indera anak. Anak kecil menggunakan panca indera untuk berinterkasi dengan dunia, seperti menyetuh, mengecap, mendengar, melihat serta mencium. Indera ini digunakan anak untuk belajar tentang dunia di sekitar dan memahami banyak hal baru yang mereka alami setiap harinya.

Menurut sebuah studi di 2017, anak-anak prasekolah yang bermain sensorik dengan buah-buahan dan sayuran cenderung tidak hanya mencoba makanan dalam eksperimen, tetapi juga makanan baru lainnya.

Selain mengenal tekstur, Tiara Pangestika ingin Baim mengenali berbagai jenis binatang beserta suara-suaranya melalui mainan yang dia buat. “Makanya tiap dia sentuh binatang, aku sebut tuh namanya apa, suaranya gimana. Kesannya main-main aja ngga belajar. Taunya lama2 nyantol di anaknya,” jelas dia.

Baca juga: Ajarkan Anak Main Boneka, Tiara Pangestika: Biar Eksplorasi dan Imajinasi Berkembang

SITI HAJAR SUWARDI

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus