Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

2 Cara Hapus Foto-Foto Duplikat di iPhone dengan Mudah

Foto duplikat yang ada di iPhone menyebabkan memori HP jadi cepat penuh. Ini cara menghapus foto duplikat di iPhone yang mudah.

17 Juli 2024 | 13.16 WIB

Berikut ini cara hapus foto duplikat di iPhone. Foto: Canva
Perbesar
Berikut ini cara hapus foto duplikat di iPhone. Foto: Canva

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu penyebab penyimpanan iPhone selalu penuh adalah terlalu banyak foto duplikat. Foto duplikat tidak hanya memakan ruang penyimpanan tetapi juga membuat album foto jadi tidak teratur. Untungnya, ada beberapa cara hapus foto-foto duplikat di iPhone dengan mudah. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Foto duplikat biasanya disebabkan karena pengambilan foto yang sama beberapa kali. Pada 2022, Apple memperkenalkan fitur "deteksi duplikat" yang berfungsi untuk mengidentifikasi gambar yang identik dan menggabungkannya dalam album yang mudah ditemukan di aplikasi Foto. Lantas, bagaimana cara menghapus foto duplikat di iPhone? 

Cara Menghapus Foto Duplikat

Sebelum foto duplikat dihapus, pastikan foto sudah dicadangkan dengan mengaktifkan sinkronisasi iClod. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat iCloud diaktifkan, foto yang dihapus juga terhapus di semua perangkat yang masuk menggunakan ID Apple yang sama.

Foto yang dihapus akan ada di album “Baru Dihapus” selama 30 hari. Setelah 30 hari, item tersebut akan dihapus secara permanen. Berikut cara menghapus foto duplikat di iPhone untuk mengosongkan ruang penyimpanan:

Cara Menghapus Satu Foto Duplikat di iPhone

Menghapus foto duplikat di iPhone bisa dilakukan secara satu per satu. Caranya cukup mudah, yaitu sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi Foto di iPhone Anda. 
  2. Ketuk tab Album di bagian bawah layar. 
  3. Gulir ke bawah ke bagian Utilitas dan ketuk Duplikat. Di sini Anda dapat melihat semua foto duplikat di iPhone dan menghapusnya. 
  4. Pilih foto atau video yang ingin dihapus.
  5. Ketuk tombol Buang lalu ketuk Hapus Foto.

Cara Menghapus Beberapa Foto Duplikat di iPhone

Apabila menghapus satu persatu foto duplikat dianggap sangat memakan waktu, Anda bisa menghapusnya secara bersamaan. Anda bisa menghapus beberapa foto sekaligus. Berikut langkah-langkahnya. 

  1. Buka aplikasi Foto di iPhone Anda.
  2. Ketuk tab Album di bagian bawah layar. 
  3. Gulir ke bawah ke bagian Utilitas dan ketuk Duplikat . Di sini Anda dapat melihat semua foto duplikat di iPhone
  4. Ketuk beberapa foto atau geser jari Anda di beberapa foto untuk memilih lebih dari satu.
  5. Ketuk tombol Buang, lalu konfirmasi untuk menghapus item.

RIZKI DEWI AYU

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus