Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pengguna ponsel pintar berbasis sistem operasi Android versi 4.0.3 dan di bawahnya serta perangkat dengan iOS 9 atau versi yang lebih lama dikabarkan tidak akan dapat mengakses layanan WhatsApp per 1 November 2021 mendatang. Pasalnya beberapa fitur terbaru yang ada di WhatsApp tidak kompatibel dengan perangkat tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Selain itu WhatsApp juga meragukan keamanan sistem perangkat lawas sehingga demi menghindari peretasan akun penggunanya, developer aplikasi perpesanan ini memutuskan untuk menghentikan layanan mereka di ponsel tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kendati begitu, WhatsApp tidak akan menghapus akun pengguna yang menggunakan ponsel yang akan diblacklist ini. Sehingga bagi Anda yang menggunakan ponsel dengan sistem operasi Android 4.0.3 atau iOS 9, tetap dapat menggunakan akun WhatsApp Anda setelah jatuh tempo 1 November 2021. Untuk itu, agar data di WhatsApp Anda tidak hilang, baik pesan, dokumen, dan file-file berharga lainnya, sebaiknya lakukan pencadangan dengan mengunggahnya di penyimpanan awan atau cloud.
Dilansir dari entrepreneur.com, WhatsApp menyarankan penggunanya untuk hijrah ke model perangkat yang lebih baru agar dapat terus menggunakan aplikasi perpesanan ini dan menghindari penutupan akun besar-besaran. Jika tidak, pengguna tidak akan dapat lagi menikmati fungsi aplikasi.
Sebelum Anda berpindah ke perangkat yang lebih baru, Anda juga tidak dapat mengakses WhatsApp Web, karena untuk memasuki platform, WhatsApp Web meminta untuk memindai kode QR dari aplikasi yang diunduh di ponsel, yang dalam beberapa kasus tidak lagi dapat dilihat.
Jika Anda menggunakan perangkat yang masuk daftar hitam WhatsApp, dan khawatir aplikasi akan berhenti bekerja di perangkat seluler Anda, Anda harus membuat cadangan untuk menyimpan riwayat obrolan Anda sebelum 1 November. Berikut langkah-langkahnya:
1. Buka WhatsApp di ponsel Anda dan masuk ke menu titik 3 di pojok kanan atas.
2. Buka ‘Pengaturan’ lalu pilih ‘Obrolan’.
3. Klik ‘Cadangan Obrolan’ lalu klik ‘Cadangan’ .
Saat mendapatkan perangkat baru yang kompatibel dengan WhatsApp, Anda dapat menggunakan akun atau nomor Anda untuk login kembali dengan WhatsApp dan mengunduh data pencadangan Anda tersebut. Opsi tersebut muncul saat Anda siap memasukkan nomor dan kode sekali pakai Anda, pastikan Anda tidak melewatkan proses ini agar dapat mengunduh ulang. Biasanya membutuhkan waktu yang tidak sebentar agar terunduh semua, tergantung besaran file yang Anda unduh. Gunakan jaringan WiFi agar lebih stabil dan menghemat kuota internet Anda.
Beberapa ponsel yang dikabarkan tidak dapat mengakses WhatsApp mulai November mendatang yaitu iPhone SE, iPhone 6S, iPhone 6S Plus, Galaxy Trend Lite, Galaxy Trend II, Galaxy SII, Galaxy S3 mini, Galaxy Xcover 2, Galaxy Core dan Galaxy Ace 2, LG Lucid 2, Optimus F7, Optimus F5, Optimus L3 II Dual, Optimus F5, Optimus L5, Optimus L5 II, Optimus L5 Dual, Optimus L3 II, Optimus L7, Optimus L7 II Dual, Optimus L7 II, Optimus F6, Optimus L4 II Dual, Optimus F3, Optimus L4 II, Optimus L2 II, Optimus Nitro HD dan 4X HD, Optimus F3Q, ZTE Grand S Flex, ZTE V956, Grand X Quad V987 dan Grand Memo. Sementara ponsel pintar Huawei di antaranya yaitu Ascend G740, Ascend Mate, Ascend D Quad XL, Ascend D1 Quad XL, Ascend P1 S, Ascend D2, Xperia Miro, Sony Xperia Neo L, Xperia Arc S, One Touch Evo 7, Archos 53 Platinum, HTC Desire 500, Caterpillar Cat B15, Wiko Cink Five, Wiko Darknight, Lenovo A820, Umi X2, Faea F1 dan THL W8.
HENDRIK KHOIRUL MUHID