Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Netflix tengah mengembangkan format iklan baru yang memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) untuk menyamarkan jeda iklan agar tampak menyatu dengan film dan acara yang ditayangkan. Inovasi ini memungkinkan pengiklan menggabungkan produk mereka dengan latar atau elemen visual dari tayangan Netflix.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam acara Upfront yang digelar pada 15 Mei 2025, Netflix memamerkan contoh penerapan format ini, di mana sebuah produk ditempatkan di atas latar belakang yang terinspirasi dari salah satu acaranya. Iklan ini akan hadir dalam berbagai bentuk, termasuk muncul di tengah tayangan atau saat pengguna menekan tombol pause.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Itu berarti kamu mungkin akan melihat iklan yang menyatu dengan acara yang sedang kamu tonton, entah itu Bridgerton atau Wednesday,” tulis Netflix dalam keterangan resminya, dikutip dari laporan The Verge, Jumat, 16 Mei 2025. Format baru ini juga memungkinkan adanya overlay atau ajakan untuk bertindak yang muncul bersamaan dengan iklan.
Meski belum dijelaskan secara rinci arah pengembangan format iklan ini ke depannya, Presiden Periklanan Netflix Amy Reinhard menyebut bahwa inovasi ini akan berkembang dengan cepat. “Kecepatan perkembangannya akan semakin cepat,” ujarnya dalam acara tersebut.
Selain memperkenalkan inovasi iklan, Netflix juga mengumumkan bahwa jumlah pengguna bulanan untuk paket dengan iklan telah mencapai 94 juta, meningkat lebih dari dua kali lipat dari 40 juta pengguna pada periode yang sama tahun lalu.
Pilihan Editor: Guru Besar Unair Tanggapi Fenomena AI Gantikan Psikolog