Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Ekonomi

Berita Tempo Plus

Kejar Tayang Audit Sawit

Audit tata kelola industri sawit bisa diperpanjang sesuai dengan temuan. BPKP menargetkan audit tuntas dalam tiga bulan, meski sejumlah kalangan pesimistis.

9 Juli 2022 | 00.00 WIB

Kebun pembibitan kelapa sawit di Pandeglang, Benten. Dok Tempo/Dasril Roszandi
Perbesar
Kebun pembibitan kelapa sawit di Pandeglang, Benten. Dok Tempo/Dasril Roszandi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

JAKARTA – Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) memastikan proses audit tata kelola industri sawit dilengkapi pasokan data yang kredibel dan mutakhir. Meski bisa diperpanjang sesuai dengan temuan, tim BPKP menargetkan audit bisa tuntas dalam tiga bulan.

Juru bicara BPKP, Eri Satriana, mengatakan lembaganya memakai waktu seefektif mungkin untuk mengecek hulu hingga hilir bisnis sawit. “Memakai informasi yang tentunya sudah tervalidasi berdasarkan teknik dan metodologi audit kami,” ujarnya kepada Tempo, kemarin.

Cakupan pemeriksaan komoditas yang menyumbang nilai ekspor hingga US$ 35 miliar atau setara dengan 40,31 juta ton produk sawit pada 2021 tersebut sangat luas. Melaksanakan permintaan Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi, tim audit akan menelisik proses bisnis sawit dari perkebunannya, baik soal luas, komposisi area, maupun skema perlindungan petani. Di sektor pabrikan, baik minyak sawit (CPO) maupun produk turunannya, tim BPKP mendalami proses produksi serta pemenuhan kewajiban pasokan dan harga.

Audit itu pun menyangkut alur distribusi sawit, termasuk izin dan pemenuhan ketentuan ekspornya. BPKP juga mengaudit penggunaan dana kelolaan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) dalam hal penanaman ulang atau replanting ataupun pemeriksaan dana yang tersedot ke program mandatori biodiesel.  

Yakin meski Dikejar Tenggat Audit Sawit

Meski dikejar tenggat satu kuartal, Eri memastikan sasaran audit tetap seperti yang disebutkan di atas. Menurut dia, target audit itu dikejar BPKP bersama sejumlah lembaga lain, seperti Kejaksaan Agung, Kementerian Keuangan, dan Satuan Tugas Pangan Kepolisian RI. “Prinsipnya, lebih cepat, lebih baik," katanya.

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya
Yohanes Paskalis

Mulai ditempa di Tempo sebagai calon reporter sejak Agustus 2015. Berpengalaman menulis isu ekonomi, nasional, dan metropolitan di Tempo.co, sebelum bertugas di desk Ekonomi dan Bisnis Koran Tempo sejak Desember 2017. Selain artikel reguler, turut mengisi rubrik cerita bisnis rintisan atau startup yang terbit pada edisi akhir pekan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus