Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Buka Puasa dengan Sup Krim Tomat, Simak Resepnya

Anda kehabisan ide memasak untuk waktu buka puasa? Ada sup tomat lembut yang bisa menjadi pilihan menarik untuk Anda di akhir pekan ini.

3 Mei 2020 | 16.17 WIB

Ilustrasi sup krim tomat. Pixabay
Perbesar
Ilustrasi sup krim tomat. Pixabay

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Anda kehabisan ide memasak untuk waktu buka puasa? Ada sup tomat lembut yang bisa menjadi pilihan menarik untuk Anda di akhir pekan ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Bahan:
400 gram tomat cincang halus atau saus tomat
1,2 liter air
2 sendok makan mentega
2 sendok makan tepung
100 mililiter krim kental
garam dan merica (secukupnya)
mint dan keju kering (hiasan opsional)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Cara membuat:
1. Dalam panci lebar, cairkan mentega, tambahkan tepung, dan masak bersama sampai tepung berubah warna.
2. Tambahkan tomat cincang halus atau saus tomat dan aduk terus selama 5 menit agar tidak terbakar.
3. Tambahkan air dan tunggu sampai mendidih. Setelah mulai mendidih, tambahkan garam dan merica dan matikan api.
4. Masukkan krim kental. Biarkan mendidih selama 5 menit ekstra.
5. Jika sup tampak terlalu kental, jangan ragu untuk menambahkan lebih banyak air. Pada titik itu, sangat penting untuk membuatnya mendidih lagi. Tambahkan sejumput mint kering atau keju parut saat disajikan.

Tips:
Anda bisa menambahkan lebih banyak krim kental untuk membuatnya lebih creamy--lemak adalah pembawa rasa. Selain itu agar rasa tomat lebih terasa, Anda bisa menambahkan dua sendok makan pasta tomat sebelum menambahkan tomat. Tapi jika ingin rasa yang segar sebaiknya jangan menambahkan pasta tomat, demikian seperti dilansir Daily Sabah.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus