Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Celine Dion memiliki punya lebih dari 10 ribu pasang sepatu. Hal itu terungkap saat ia menjadi bintang tamu dalam segmen Carpool Karaoke dari program, The Late Late Show with James Corden. Dalam program itu, ia menyanyikan beberapa lagu-lagu hits-nya, seperti It’s All Coming Back to Me Now, I Drove All Night and Because You Loved Me.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca juga: Celine Dion Tampil Polos untuk Vogue
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Melansir laman People, pembawa acara James Corden bertanya kepada Celine Dion. “Sepatu adalah bagian yang sangat penting dalam hidup Anda. Menurutmu, berapa banyak sepatu yang kamu miliki? ” tanya Corden.
Celine Dion menjawab pertanyaan dengan santai. “Tiga ribu, lima ribum saya tidak tahu,” ujarnya. Namun Corden mengatakan bahwa ia pernah mendengar Dion memiliki sepatu hampir 10 ribu pasang. Dion pun tidak menyangkalnya.
Celine Dion saat menjadi bintang tamu Carpool Karaoke The Late Late Show with James Corden. Youtube
James Corden pun bertanya lebih dalam tentang bagaimana Celine Dion menyimpan 10 ribu pasang. "Aku punya tempat di Las Vegas, mari kita sebut itu gudang," kata Dion. “Di rumah saya di Florida, saya punya sistem. Itu terkomputerisasi. Saya akan menekan dan pintu terbuka. Saya bisa memilih sepatu sesuai warna pakaian saya"
Celine Dion, yang akan segera merilis albumnya Courage dan memulai tur 50 kota di Amerika Utara, ini mengatakan dia tidak terikat secara emosional dengan salah satu dari 10.000 sepatu. Namun ketika James Corde menawakan beberapa pasang sepatu untuk orang asing di jalan, Dion sempat enggan memberikannya.
Celine Dion mulai bereksperimen dengan gaya busananya pada 2017. Ia kerap terlihat mengenakan busana dari Zuhair Murad, Atelier Versace, Balmain, Dior dan Alexander McQueen. Hal ini membantunya mengatasi kehilangan suaminya dan manajernya, René Angélil pada 2016. “Sungguh menakjubkan bagaimana sedikit fantasi dapat mengubah suasana hati kita,” ujarnya.
Penyanyi berusia 51 tahun yang menjadi wajah terbaru L'Oreal Paris ini menambahkan ia memiliki ketertarikan dengan fashion. “Tetapi seperti yang diketahui semua orang, saya telah melalui masa-masa yang sangat sulit dalam beberapa tahun terakhir, dan saya kira saya sedikit melebarkan sayap saya belakangan ini dan melakukannya dengan bantuan pakaian dan aksesoris yang indah,” ujar Celine Dion.