Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Bagi sebagian wanita, tak lengkap rasanya jika berias tanpa mengaplikasikan concealer atau penyamar noda. Concealer penting digunakan untuk menutupi kulit wajah yang tak sempurna.
Namun, untuk memperoleh wajah mulus sempurna, pemakaian concealer tak boleh sembarangan. Maria Ali, penata rias dari produk kosmetik Make Up For Ever, menjelaskan, sebelum mengaplikasikan concealer, yang perlu diperhatikan adalah ketepatan dalam memilih warnanya.
"Pilihlah tone (warna) concealer yang mendekati warna kulit," kata Maria di gedung Sampoerna Strategic, Jakarta, Rabu, 30 Maret 2016.
Untuk mengetahui warna concealer yang tepat, Maria menyarankan untuk mengoleskannya di bagian bawah telapak tangan. "Jika saat diaplikasikan warnanya semakin hilang, berarti warnanya pas," ucapnya.
Sebelum memakai concealer, menurut Maria, seluruh wajah sebaiknya dilapisi dulu dengan alas wajah atau foundation yang sesuai dengan warna kulit. Setelah itu, baru kenakan concealer pada bagian-bagian wajah yang kurang sempurna lantaran terdapat kantung mata, bintik-bintik hitam, ataupun bekas jerawat.
Bila kantung mata terlalu gelap, Maria menyarankan mengaplikasikan camouflage palette oranye. "Setelah itu, baru padukan dengan concealer, agar warna gelap tertutupi lebih sempurna," ujarnya.
Khusus untuk mengaplikasikan concealer pada kantung mata, lakukan dengan mengikuti lengkungan tulang mata dari arah dalam keluar. Selain itu, agar concealer berpadu dengan foundation, aplikasikan dengan cara menepuk-nepuk secara halus.
DINI TEJA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini