Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Dirawat di Rumah Sakit, Ananda Omesh Umumkan Terkena Covid-19 Kedua Kali

Di akun Instagram Dian Ayu Lestari, ia mengunggah foto tangkap layar tengah melakukan video call bersama Ananda Omesh dan dua anaknya.

26 Maret 2021 | 18.59 WIB

Ananda Omesh. TEMPO/Nurdiansah
Perbesar
Ananda Omesh. TEMPO/Nurdiansah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Presenter, aktor, dan komedian, Ananda Omesh mengumumkan dirinya positif Covid-19. Ia tertular Covid untuk kedua kalinya setelah sebelumnya tertular berstatus Orang Tanpa Gejala atau OTG. Kabar itu ia sampaikan dalam video yang diunggahnya di akun Instagram Storynya, Kamis, 25 Maret 2021. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

"Hai guys, banyak yang nanya gue kenapa? Yak betul gue kena Covid dan ini yang kedua kalinya. So buat teman-teman selalu jaga kesehatan dan jaga imunitas, jangan lupa 3 M," katanya dalam video itu. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Suami presenter Dian Ayu Lestari itu menuliskan pada video yang diunggahnya untuk menerangkan saat ini tengah melakukan karantina. "Yang pertama OTG dan belum kebentuk antibodi," tulisnya menerangkan saat tertular Covid-19 untuk kali pertama. 

Dari video itu terlihat ia tak sekadar melakukan karantina tapi juga dirawat di rumah sakit. Tampak baju yang dikenakan adalah seragam pasien dan dinding yang menunjukkan ia berada di kamar perawatan. 

Dian Ayu dan Ananda Omesh beserta kedua anaknya Btari Embun Anandayu dan Btara Langit Anandayu. Instagram.com/@dianayulestari

Di akun Instagram Dian Ayu Lestari, ia mengunggah foto tangkap layar tengah melakukan video call bersama Omesh dan dua anaknya. Dian menerangkan tengah berada di rumah sakit di Surabaya untuk menemani ibunya melakukan kemoterapi. 

"Alhamdulillah semua terasa mudah dengan segala teknologi yang ada. Ketika suami harus di rumah sakit - Jakarta karena positif Covid-19, saya mesti di rumah sakit - Surabaya nemenin mama kemoterapi, dan anak-anak di Bandung sama neneknya," tulisnya, Jumat, 26 Maret 2021.

Dian mengaku rindu kebersamaan mereka. "Benar bisa tiap saat video call, chatting, telpon apapun itu. Tapi aku rindu bangun tidur dan buka mata yang pertama kali dilihat mereka ini, atau bahkan aku rindu dibangunin sama suara berisik mereka bertiga," tulisnya dengan memberikan emotikon sedih. 

Ananda Omesh sendiri di beranda Instagramnya mengunggah kebersamaannya dengan teman-temannya di kolam renang. "Pengen berenang," tulisnya, Jumat, 26 Maret 2021. Ia mendapatkan dukungan semangat dan doa kesembuhan dari sahabatnya. "Hayuuu!!!! Bismillah Sukabumi 01 lekas sehat," tulis Ferry Maryadi. "Yukkk kita renang!!! Berenang-renang di hatiku," tulis Andre Taulany bercanda. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus