Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Donna Kelce Puji Taletna Taylor Swift Usai Menonton Film Konser The Eras Tour

Ibu Travis Kelce, Donna Kelce, nampanya kini menjadi Swiftie alias penggemar Taylor Swift

16 November 2023 | 10.00 WIB

Megabintang pop Taylor Swift berada di sebelah ibu Travis Kelce, Donna, menonton pertandingan antara Kansas City Chief dan Denver Broncos di Geha Field di Arrowhead Stadium pada Kamis, 12 Oktober 2023. Kredit: Denny Medley-USAToday.
Perbesar
Megabintang pop Taylor Swift berada di sebelah ibu Travis Kelce, Donna, menonton pertandingan antara Kansas City Chief dan Denver Broncos di Geha Field di Arrowhead Stadium pada Kamis, 12 Oktober 2023. Kredit: Denny Medley-USAToday.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ibu Travis Kelce, Donna Kelce, baru-baru ini terlihat sedang menonton film konser Taylor Swift di bioskop. Dia mengaku sangat menikmati film yang mendokumentasikan perjalanan konser The Eras Tour selama hampir tiga jam itu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Bahkan wanita berusia 71 tahun itu mengungkapkan bahwa dia penggemar film itu dan bintangnya, Taylor Swift. "Aku memang melihatnya dan aku menyukainya. Itu luar biasa," kata Donna setelah menonton film itu, di Florida, Amerika Serikatpemutaran film box office milik pacar putranya di Florida.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Donna juga menilai kekasih putranya itu sangat berbakat dan benar-benar terpesona dengan Taylor Swift sepanjang film itu diputar. "Kehadiran Taylor untuk dapat terhubung dengan orang-orang' sungguh luar biasa," katanya.

Donna sendiri belum pernah melihat langsung konser The Eras Tour. Dia pun berharap bisa menonton konser itu. "Mudah-mudahan di masa depan. Ya, Anda tidak pernah tahu!" katanya. 

Bertemu Swiftie

Seorang penggemar Taylor Swfit, Dannyelle Sparks, menceritakan pertemuannya dengan Donna Kelce saat menonton film itu. Donna terlihat mengenakan kardigan biru dari merchandise Taylor Swift. Saat Donna duduk di dekatnya dia tidak menyangka wanita itu ibu bintang Kansas City Chiefs. 

Sparks mengatakan dia bertanya kepada teman Donna, 'Apakah ada yang pernah memberitahunya bahwa dia mirip dengan ibu Travis Kelce?' Donna kemudian memberitahunya secara langsung, 'Oh ya, benar, tapi aku hanya seorang ibu,' kata Sparks, yang sempat befoto selfie dengannya. 

Travis Kelce sangat senang Taylo Swift mengubah lirik lagunya

Donna menonton film konser The Eras Tour, sehari setelah Taylor konser di Argentina. Travis Kelce juga menonton konser itu, dan sempat bertemu ayah Taylor Swfit, Scott Swift. Dan yang paling menarik, Taylor mengubah lirik lagu Karma, untuk menghormati kekasihnya. 

Lirik seharusnya "Karma is the guy on the screen." Lalu diganti menjadi "Karma is the guy on the Chiefs, coming straight home to me."

Hal ini rupanya membuat Travis Kelce sangat senang. Beberapa hari kemudia, Travis mengungkapkan di podcast-nya bahwa dia mungkin mendapat firasat akan ada yang istimewa saat konser. "Ya, tidak, tidak tahu.  Yah, aku mungkin punya sedikit petunjuk tapi yang pasti ketika aku mendengarnya keluar dari mulutnya, aku masih terkejut.  Saya seperti, 'oh, sst,' dia benar-benar baru saja mengatakan itu," akunya.

PEOPLE | ENTERTAINMENT TONIGHT

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus