Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Chacha Sherly, eks personel Trio Macam meninggal pada Selasa, 5 Januari 2021 akibat kecelakaan beruntun di Tol Semarang - Solo KM428 satu hari sebelumnya. Sebelum meninggal, Chacha masih sempat mengunggah foto dirinya dan menyapa para pengikutnya di Instagram.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Satu hari sebelum kecelakaan, Minggu, 3 Januari 2021, Chacha mengunggah foto dirinya mengenakan kaos berwarna putih sambil memegang payung merah bermotif polkadot hitam. Chacha tersenyum lebar ke arah kamera dengan tangan kananya memegang rambut bagian depannya. Wajahnya amat cantik dengan senyum ceria yang menawan.
"2021 SING TAK SAYANG Ojo iLang Maneh yoooo," tulis Chacha pada keterangan foto tersebut atau yang dalam Bahasa Indonesia berarti, "2021 yang saya cintai jangan sampai hilang lagi ya."
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Di hari yang sama, Chacha kembali mengunggah foto dirinya mengenakan jaket hoodie kebesaran berwarna hitam. Kali ini ekspresi Chacha lebih bahagia dibanding unggahan sebelumnya. Chacha tertawa lepas dengan riasan sederhana di wajahnya. "Kangen..." tulisnya.
Penyanyi dangdut Yuselly Agus Stevy alias Chacha Sherly, meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan beruntun di KM 428 jalur B ruas tol Semarang-Solo. Chacha Sherly sempat menjalani perawatan di RSUD Ungaran setelah mengalami kecelakaan. Instagram/@chacha.sherly
Dalam rangka menyambut tahun baru, Chacha juga sempat membuat video bersama label musiknya, Chorus Production yang diunggah di Instagramnya pada Jumat, 1 Januari 2021. Selain mengucapkan selamat tahun baru, Chacha mengungkapkan harapannya di tahun 2021.
"Semoga next di 2021 kita menjadi orang yang lebih sukses, ayo kita kejar mimpi-mimpi kita, kejar semua cita-cita kita, yang penting semuanya sehat dan positif thinking," katanya dalam video berdurasi 50 detik itu.
Setelah kabar duka ini tersebar, kolom komentar Instagram Chacha dipenuhi dengan ungkapan belasungkawa dari para sahabat seprofesinya. "Ya allah ka Chaca innalillahi wainnailahi rojiunn," tulis Evi Masamba. "Ya Allah mbakk chachaaaa Innalilahiwainnailaihirojiun. Alfatihah," tulis Vicky Shu. "Innalillahi wa innailaihi rojiun Chacha sibaik hati semoga husnul khotima alfatihah," tulis Jenita Janet. "Selamat jalan mbakkk," tulis Siti Badriah.
Kecelakaan yang dialami Chacha bermula dari sebuah truk box yang hilang kendali hingga terguling di jalur tol. Karena panik, mobil yang dikendarai Chacha tepat berada di belakang truk tersebut tiba-tiba melewati pembatas jalur dan terlibat kecelakaan dengan bus dari arah berlawanan. Chacha sempat dirawat di RSUD Ungaran namun nyawanya tak tertolong.
MARVELA