Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Nagita Slavina Mengakui Tak Mudah Ajarkan Tata-krama pada Anak  

Nagita Slavina manyadari setiap orang di sekeliling anaknya
bisa berlaku seperti pendidik.

3 Mei 2017 | 14.11 WIB

Pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, berpose dengan anaknya Rafathar Malik Ahmad yang diposting di akun instagramnya. Anak pertama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina lahir pada 15 Agustus 2015 lalu di rumah sakit Bunda, kawasan Menteng, Jakarta
Perbesar
Pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, berpose dengan anaknya Rafathar Malik Ahmad yang diposting di akun instagramnya. Anak pertama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina lahir pada 15 Agustus 2015 lalu di rumah sakit Bunda, kawasan Menteng, Jakarta

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pendidikan tak hanya didapat dari sekolah. Ilmu dan pendidikan juga bisa kita dapatkan dari rumah terutama untuk menanamkan etika dan budi pekerti yang baik pada anak. Hal ini juga sangat diamini oleh seorang ibu sekaligus aktris, Nagita Slavina.



Baca juga; Nagita Slavina Unggah Foto Berdua Rafathar, Netizen Sebut Valak

"Enggak cuma guru, karena kita semua yang ada di rumah, mamanya, papanya, mbaknya, siapa aja, semuanya unsur pendidik juga bagi setiap anak," ucap Nagita di RPTRA Kalijodo, Jakarta Barat, Selasa, 2 Meil 2017.

Wanita yang akrab disapa Gigi ini mengaku mengajarkan tata krama bagi Rafathar. "Yang sederhada seperti berdoa sebelum makan, cium tangan, atau makan itu harus sambil duduk," kata Gigi di panggung Pesta Pendidikan.

Selain itu, di usianya yang baru menginjak 1 tahun 8 bulan, Rafathar sudah mulai belajar berbicara. "Di rumah saya ajarin anak apa yang kita omongin," kata Gigi.

Ia mengatakan, memang hal itu tidak mudah dilakukan namun sebagai orang tua harus mengajarkan anak-anaknya agar bisa menjadi anak yang baik.

DINI TEJA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tulus Wijanarko

Tulus Wijanarko

Wartawan senior dan penyair.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus