Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Los Angeles - Ketika Justin Bieber dan Selena Gomez kembali berpacaran, banyak penggemar mereka bahagia. Penggemar menyebut pasangan seleb dunia itu sebagai Jelena. Bahkan mereka sudah ribut jika keduanya menikah dan punya anak tentu memiliki kemampuan musik yang fantastis.
Baca: Sehari di London, Selena Gomez Ganti Baju 6 Kali
Belum lama ini Justin yang selalu dikuntit paparazzi ditanyai soal kebersamaanya dengan Selena Gomez. "Justin apakah kau akan melamar Selena Gomez? Kalian kalau bersama pasti sangat hebat," kata paparazzi yang mengikuti Justin sedang berjalan ke arah mobilnya.
Justin terlihat langsung tersenyum lebar. Dia tidak mengatakan apa-apa. Ketika masuk ke dalam mobil, tawa Justin belum hilang. Dia seperti tersenyum kepada dirinya sendiri.
Lewat akun Twitter, seorang penggemar menanggapi reaksi Justin Bieber tersebut. "can't get over Justin big smile when the paps asked ' are you going to propose Selena Gomez..," tulisnya.
Justin Bieber dan Selena Gomez resmi bersama kembali. Mereka bahkan tak sungkan berciuman di depan umum.
SEVENTEEN | ALIA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini